BANJARBARU, shalokalindonesia.com- Mewujudkan masyarakat yang AGAMIS merupakan salah satu cita-cita dan visi misi Wali Kota Aditya Mufti Ariffin di Kota Banjarbaru.

Berbagai macam jalan di-ikhtiarkan. Mulai dari membantu peningkatan kesejahteraan para pengurus masjid, hingga melakukan dakwah bulanan rutin di setiap kecamatan. Terbaru ini, Pemerintah Kota Banjarbaru melaksanakan program Daurah untuk para Ulama, Ustadz, dan Ustadzah di Kota Banjarbaru.

Total rombongan Banjarbaru yang berangkat sebanyak 40 orang dari tanggal 13 hingga 26 Oktober 2023, akan menimba ilmu di Darul Mustafa yang terletak di Kota Tarim, Hadramaut-Yaman.

Selama pertemuan ini ada beberapa hal teknis yang dibahas seperti perjalanan, logistik, persiapan materi ilmu yang akan diterima, pendanaan dan kesehatan yang harus diperhatikan selama upaya memperkuat dan memperluas pengetahuan keagamaan disana.

Dalam hal ini Wali Kota Banjarbaru H. M. Aditya Mufti Ariffin menyampaikan, pemerintah mendapatkan jadwal Daurah ini sudah bersurat beberapa kali ke Darul Mustafa, namun Alhamdulillah Habib Umar langsung menyediakan waktu untuk rombongan dari Banjarbaru.

“Nantinya Habib Umar InsyaAllah akan membuka acara Daurah kita dan ada jamuan makan bersama beliau khusus untuk rombongan jamaah Banjarbaru. Jadwal acara Daurah nanti akan sangat padat, ini kesempatan kita untuk benar-benar belajar disana,” ucapnya.

Tentunya Aditya sangat berharap berjalan dengan lancar dan jamaah yang berangkat diberikan kesehatan saat melaksanakan Daurah, dan semoga pulang nanti membawa berkah dan ridhoi oleh Allah SWT.

Ia menyebutkan, tujuan ke Daurah yang paling penting untuk menimba ilmu disana dan dapat dibagi ketengah-tengah masyarakat Banjarbaru.

“Pelaksanaan ini dalam rangka visi misi Kota Banjarbaru yakni capaian agamis. Mudah-mudahan dengan adanya program ini ilmu ustadz dan ustadzah semakin bertambah keilmuannya untuk syiar agama Islam di Kota Banjarbaru,” tuntasnya.

Ia berharap, beliau-beliau yang saat ini berkesempatan belajar langsung dengan yang mulia Habib Umar bin Hafidz di Hadramaut, Tarim, mendapatkan keberkahan dan diberikan kesehatan sampai kembali lagi ke Banjarbaru.

“Insya Allah apa yang ditimba di Hadramaut, akan dibagikan kepada masyarakat Banjarbaru melalui aktivitas dakwah beliau-beliau. Kita ingin Banjarbaru benar-benar menjadi Kota yang Agamis. Semoga Allah mempermudah niatan ini.
Aamiin yaa Robbal-a’lamiin,” ujar Wali Kota Banjarbaru, H. M. Aditya Mufti Ariffin, SH, MH. (shalokalindonesia.com/Mc Banjarbaru).

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *