TANAHLAUT, shalokalindonesia.com– Sebanyak 52 pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanah Laut resmi dikukuhkan oleh Penjabat (Pj) Bupati Tanah Laut, Syamsir, pada Senin (6/1/2025) di Gedung Sarantang Saruntung, Kecamatan Pelaihari.

Pengukuhan ini dilaksanakan sebagai langkah penyesuaian terhadap perubahan nomenklatur sejumlah perangkat daerah.

Pejabat yang dikukuhkan terdiri atas Pimpinan Tinggi Pratama, Administrator, dan Pengawas.

Syamsir menjelaskan bahwa pengukuhan ini dilakukan untuk kebutuhan administratif dalam Sistem Informasi Pemerintahan Daerah (SIPD).

Ia juga menegaskan bahwa pengukuhan ini tidak berkaitan dengan promosi atau mutasi jabatan.

“Langkah ini murni untuk penyesuaian administrasi di SIPD. Saya tegaskan, tidak ada kaitannya dengan promosi atau mutasi. Para pejabat yang dikukuhkan tetap menjalankan tugas yang sama, hanya nama jabatan mereka yang disesuaikan dengan nomenklatur baru,” ujar Syamsir.

Syamsir juga mengingatkan kepada para pejabat untuk terus bekerja dengan dedikasi, integritas, dan tanggung jawab tinggi dalam mengemban amanah yang diberikan.

Perubahan Nomenklatur Beberapa Dinas
Penyesuaian nomenklatur meliputi beberapa dinas berikut:

Badan Perencanaan Daerah Pembangunan diubah menjadi Badan Perencanaan Pembangunan, Riset, dan Inovasi Daerah.

Dinas Komunikasi dan Informatika menjadi Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian.

Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak menjadi Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana.

Dinas Koperasi, Usaha Kecil, dan Perdagangan menjadi Dinas Koperasi, Usaha Mikro, dan Perdagangan.

“Penyesuaian ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas pelayanan publik di Kabupaten Tanah Laut, ” jelasnya.

Pengukuhan ini juga menjadi momentum penting untuk memperkuat sinergi dan komitmen seluruh pejabat dalam mendukung pembangunan daerah yang lebih maju dan terarah.. (mus)

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *