SUNGAI TABUK, shalokalindonesia.com – Acara Musyabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke-47 Tingkat Kabupaten Banjar Li Sya’aril Islam Tahun 2024 yang digelar di Kecamatan Sungai Tabuk yang secara tak langsung menggerakkan ekonomi para pedagang masyarakat setempat.
Tingginya antusiasme masyarakat untuk menonton para Qori Qoriah ini membawa keberkahan sendiri bagi para pedagang yang mangkal di sekitar Jalan Gerilya Sungai Tabuk Keramat atau tepatnya di depan SDN Sungai Tabuk Keramat 1.
Para pedagang mengaku mengalami kenaikan omzet yang signifikan jika dibandingkan dengan hari-hari biasa. Dagangan mereka laris manis diserbu pembeli yang hendak menonton para Qori Qoriah tingkat se kabupaten.
“Alhamdulillah dagangannya laris manis, untuk omzet ya lumayan berbeda dibandingkan hari-hari biasa” kata salah satu pedagang aneka minuman, Jum’at (26/7/2024) malam.
Ia mengaku senang dengan penyelenggaraan acara-acara seperti ini. Menurutnya acara ini bisa menggerakkan ekonomi pedagang, terutama para pedagang kaki lima yang pendapatannya tak pasti.
“Luar biasa antusias masyarakat sungai tabuk, dari hari pertama sampai hari ketiga tetap ramai, senang kalau ada acara seperti ini,” katanya.
Hal yang serupa juga dikatakan salah seorang pedagang aneka bakaran yang berdomisili di sungai tabuk juga.
“Biasanya saya cukup sendiri saja namun kalo acara seperti ini tidak bisa sendiri dan harus minta bantuan sama rekan-rekan saya, ada ber tiga kami ngelola satu dagangan ini,” ucapnya.
“Alhamdulillah dagangannya laris manis dari hari pertama sampai hari ketiga hampir ludes dagangan nya apalagi kadang juga banyak yang borong dagangan saya,” lanjutnya.
Para pedagang ini bersyukur dagangannya laris manis. Mereka juga berterima kasih kepada Pemkab Banjar sebagai penyelenggara acara yang secara tak langsung menggerakkan ekonomi masyarakat.
(shalokalindonesia.com/khalid)