
BANJARMASIN, shalokalindonesia.com- Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) Kalsel mendatangu kantor KPU Kalsel untuk mendaftarkan bacaleg, Senin(15/5/2023).
Ketua PKN Kalsel, Achmad Sofiani menyampaikan, mendaftarkan 30 bacaleg dari partai PKN.
“Keterwakilan perempuan mencapai 30 persen, ” jelasnya.
Ia bilang, dirinya kesulitan mencari kader dan bacaleg pada pemilu 2024 ini.
“Kita perlu banyak sosialisasi dan perkenalan partai baru kita ini, ” tuturnya.
Ia menambahkan, kita juga tidak muluk- muluk dalam menargetkan kursi.
“Kita tahu diri lah, kita masih partai baru dan kita optimis setiap dapil satu kursi, ” tambahnya (shalokalindonesia.com/na)
Editor: Erma Sari, S. Pd