BANJARMASIN, shalokalindonesia.com– Debat terakhir pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarmasin tahun 2024 berlangsung meriah pada Sabtu (16/11/2024) malam.

Dengan sentuhan budaya lokal yang unik, acara ini menjadi puncak rangkaian debat yang diharapkan mampu membantu masyarakat menentukan pilihan terbaik.

Ketua KPU Kota Banjarmasin, Rusnailah, menyatakan bahwa ketiga debat yang telah digelar memberikan gambaran jelas mengenai visi, misi, dan program kerja dari masing-masing pasangan calon (paslon).

“Masyarakat kini memiliki referensi yang lebih lengkap tentang calon pemimpinnya, terutama terkait isu-isu penting seperti pelayanan publik, digitalisasi, kesehatan, disabilitas, hingga penataan parkir. Kami berharap masyarakat dapat menggunakan hak pilihnya dengan bijak,” ujar Rusnailah.

Ia juga mengajak seluruh warga Banjarmasin untuk berpartisipasi aktif dalam pesta demokrasi ini.

“Setiap suara sangat berarti. Kami mengimbau masyarakat untuk datang ke TPS pada 27 November dengan penuh semangat dan kebanggaan,” tambahnya.

Ia bilang, debat pamungkas ini menyuguhkan atmosfer yang berbeda dengan menonjolkan kekayaan budaya Banjarmasin.

Layar panggung menampilkan visual ketiga pasangan calon menaiki jukung, berlatar belakang Menara Pandang yang menjadi ikon kota. Selain itu, para panelis mengenakan busana khas sasirangan, menciptakan suasana yang erat dengan identitas lokal.

“Kami sengaja menghadirkan nuansa budaya yang kuat agar masyarakat semakin terhubung dengan identitas kota kita. Semoga ini memberikan kesan positif dan memperkuat kebanggaan warga Banjarmasin,” jelas Rusnailah.

Dengan masa kampanye yang akan berakhir pada 23 November, KPU mempersiapkan masa tenang selama tiga hari sebelum pemungutan suara pada 27 November

Diharapkan, suasana debat yang mengangkat nilai-nilai lokal ini menjadi motivasi tambahan bagi warga untuk menggunakan hak pilih mereka. (na)

Editor: Nanang

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *