
BANJARMASIN, shalokalindonesia.com- Kebakaran terjadi di jalan Kuripan Gang 6, Rt.03 Keluraha Kuripan, Kecamatan Banjarmasin Timur, Kamis (18/4/2024).
Kepala BPBD Kota Banjarmasin, H Husni Thamrin M. IP menyampaikan, kebakaran terjadi pada pukul 05.54 Wita.
“Tidak ada kendala saar memadamkan api, akses menuju lokasi jalan semen 3 meter, ” katanya
Ia bilang, api menghanguskan 4 buah rumah rusak berat.
Hingga berita ini diturunkan, penyebab dan kronologis kebakaran masih diselidiki pihak berwajib. (shalokalindonesia.com/na)
Editor: Erma Sari, S. Pd
–