BANJARBARU, shalokalindonesia.com- Nasabah setia Bank Kalsel meraih kemenangan gemilang dalam Undian Simpeda Nasional yang diselenggarakan pada event rutin bertajuk Undian Nasional Tabungan Simpeda bertajuk Bertabur Rezeki Dalam Harmoni Keberagaman periode ke 2 Tahun XXXIV-2024.

Acara berlangsung 24 April 2024 di Hotel Niagara Toba, Parapat, Sumatera Utara, sebagai perwujudan apresiasi kepada nasabah serta sebagai bentuk dukungan dalam membangun budaya menabung di kalangan masyarakat.

Tabungan Simpeda (Simpanan Pembangunan Daerah) merupakan salah satu produk unggulan Bank Pembangunan Daerah Seluruh Indonesia (BPD-SI), termasuk Bank Kalsel.

Produk tabungan yang diinisiasi oleh Asosiasi Bank Pembangunan Daerah (Asbanda) ini mengadakan event rutin bertajuk Undian Nasional Tabungan Simpeda.

Total hadiah senilai Rp 3 miliar telah disiapkan untuk dibagikan kepada 584 Nasabah Tabungan Simpeda yang beruntung di seluruh Indonesia.

Dari Bank Kalsel, sebanyak 37 Nasabah berhasil meraih hadiah, di antaranya adalah:· Hadiah Utama: 1 pemenang dengan total uang tunai Rp 500 juta
· Hadiah III: 1 pemenang dengan total uang tunai Rp50 juta
· Hadiah IV: 1 pemenang dengan total uang tunai Rp5 juta
· Hadiah V: 2 pemenang dengan total uang tunai Rp2,5 juta masing-masing
· Hadiah VI: 3 pemenang dengan total uang tunai Rp2 juta masing-masing
· Hadiah VII: 7 pemenang dengan total uang tunai Rp1,5 juta masing-masing
· Hadiah VIII: 22 pemenang dengan total uang tunai Rp1 juta masing-masing.

Sebagai tindak lanjut dari penarikan undian tersebut, Bank Kalsel melakukan penyerahan hadiah kepada Nasabah yang beruntung pada Jumat (10/5/2024) di Lapangan Murjani Banjarbaru.

Acara penyerahan dihadiri oleh Gubernur Kalsel, Sekda Provinsi Kalsel, Wakil Walikota Banjarbaru, Komisaris, Direksi, Group Head, dan seluruh Jajaran Manajemen Bank Kalsel.

Secara simbolis, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor menyerahkan hadiah utama kepada Nasabah yang menabung di Bank Kalsel KCP Gambut, Effendy Rahman, sementara hadiah III diserahkan oleh Wakil Walikota Banjarbaru Wartono kepada Sri Budi Retiningsih Nasabah KC Banjarbaru.

“Menabung merupakan budaya yang wajib kita ajarkan kepada generasi kita. Dengan menabung di Bank Kalsel, khususnya Tabungan Simpeda, Nasabah juga berkesempatan meraih hadiah utama sebesar Rp 500 juta dan hadiah menarik lainnya. Mari tingkatkan saldo tabungan Anda dan raih hadiahnya,” ungkap Direktur Utama Bank Kalsel, Fachrudin.

Fachrudin juga mengajak Masyarakat Kalimantan Selatan untuk menerapkan budaya menabung, khususnya dengan menggunakan jasa Bank Kalsel. Selain mendapatkan keuntungan bunga yang kompetitif, Nasabah Tabungan Simpeda Bank Kalsel juga berkesempatan mendapatkan hadiah yang menarik dalam Undian Simpeda Nasional.***juna

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *