BANJARMASIN, shalokalindonesia.com- Pandu Andhika Putra mengadakan Seminar Nasional SIMAK 2024 sebagai bagian dari acara Silaturahmi Mahasiswa Administrator Kalimantan (SIMAK).

Acara ini mengumpulkan mahasiswa Administrasi Publik/Negara dari seluruh Kalimantan untuk berdiskusi, bertukar ide, dan menjalin silaturahmi

Seminar Nasional ini mengangkat tema “Peran Pemerintah Dalam Sustainable Development Goals (SDGs) Guna Mewujudkan Pembangunan yang Inklusif.

Kegiatan ini menarik 150 peserta yang sangat antusias, terutama saat sesi tanya jawab dengan narasumber.Narasumber dalam seminar ini menyajikan materi dari berbagai perspektif, termasuk pemerintah, aktivis, dan akademisi. Hal ini memberikan pemahaman yang mendalam tentang peran pemerintah dalam mencapai SDGs.

SIMAK diadakan setiap tahun dan selalu diadakan di universitas yang berbeda, tergantung tuan rumah berikutnya.

Pandu Andhika Putra berharap kegiatan ini terus berlanjut dan semakin meriah setiap tahunnya.

“Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini dapat menambah ilmu dan wawasan kita semua,” katanya.

Respon positif dari para peserta menunjukkan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat dan dinantikan setiap tahunnya.

Acara ini tidak hanya sebagai ajang silaturahmi tetapi juga sebagai platform untuk memperdalam pengetahuan dan memahami peran pemerintah dalam pembangunan yang inklusif. (shalokalindonesia.com/na)

Editor: Nanang

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *