
KOTIM, shalokalindonesia.com – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Organda Kalimantan Tengah Ducun Heldik Umar, melantik pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Organisasi Angkutan Darat (Organda) Kotawaringin Timur masa bakti 2023-2028.
Kegiatan yang dilaksanakan di gedung Serbaguna Sampit, Senin (15/01/2024) ini dihadiri oleh Wakil Bupati Kotim Irawati, perwakilan unsur Forkopimda, Kepala Dishub Kotim, sejumlah Kepala OPD, hingga para relasi Organda.
Bupati Kotim Halikinnor dalam sambutannya yang dibacakan Wakil Bupati Irawati menyampaikan, bahwa dunia usaha di Kotim dari tahun ke tahun berkembang begitu pesat.
“Ini ditandai dengan masuknya investasi diberbagai sektor baik itu perkebunan, pertambangan, perdagangan dan jasa,” ungkapnya.
“Pemkab Kotim berharap kepada para pengurus yang baru saja dikukuhkan agar bisa menjadi pelopor dunia usaha dibidang transportasi, khususnya angkutan darat, sehingga arus usaha bisa lebih maksimal dengan adanya inovasi baru,” ucapnya.
Pada kesempatan yang sama, Ketua DPD Organda Kalteng Ducun Heldik Umar menginginkan organisasi angkutan ini dapat mengayomi seluruh anggotanya.
“Kami mengharapkan agar pengurus baru ini bisa mengayomi anggota dengan baik, jangan sampai menciptakan perselisihan antar anggota,” ujarnya.
Ketua DPC Organda Kotim yang baru dikukuhkan Budi Hariono, menyampaikan bahwa pihaknya sangat mengharapkan dukungan serta support dari semua pihak dan instansi terkait.
“Kami perlu pembinaan dan bimbingan agar Organda bisa berjalan lebih profesional, akuntabilitas dan transparan, itu yang akan kami lakukan sesuai dengan AD/RT maupun aturan organda,” ucapnya.
Sementara itu, Humas DPC Organda Kotim Iin Handayani, berharap dengan kepengurusan yang baru dilantik ini akan dapat membawa perubahan serta inovasi yang lebih baik lagi kedepannya.
“Kita berharap kepengurusan DPC Organda Kotim yang baru ini akan dapat membawa organisasi ini ke arah yang lebih baik lagi kedepannya, serta dapat bersinergi dan bekerjasama dengan berbagai pihak terkait demi kemajuan bersama,” ujarnya.
Berikut daftar dewan pengurus DPC Organda Kotim masa bakti 2023-2028
Dewan Pembina
Pembina Umum : Bupati Kotim
Pembina Teknis : Kepala Dishub Kotim dan Kapolres Kotim
Dewan Pertimbangan
Ketua : Dr. H.M Thamrin Noor, MM
Anggota : Zulkifli Nasution
Dewan Pengurus
Ketua : Budi Hariono
Wakil Ketua I : Nur Arifin
Wakil Ketua II : Ririn Rosyana, SH
Wakil Ketua III : Gahara Ramadhan, SE
Wakil Ketua IV : Muhammad Saleh Suaidi
Sekretaris : Endra Rosana, SE
Wakil Sekretaris I : Reni Setiyawati
Wakil Sekretaris II : Denny Permana
Wakil Sekretaris III : Deno Setiadi Sion, S.Kom, MM
Bendahara : Suratno
Wakil Bendahara : Anggraini, SE
Bidang-Bidang:
Organisasi dan Keanggotaan : Ahmad Yani
Pembinaan Perusahaan : Sutanto Panjaitan
Pembinaan Sumber Daya Manusia : Suherman
Koperasi : Iskandar
Perbankan : Resky Agustiandi Candra
Humas dan Antar Kelembagaan : Iin Handayani
Hukum dan Perizinan : Abdul Muthalib
Angkutan Peti Kemas dan Berat : Yosua Trianto
Angkutan Perkebunan dan Tambang : Kristian Batu Allo
Angkutan Curah Cair : Supianur
Moda Angkutan Barang Umum : Jajang Fitriana
Moda Angkutan Barang Khusus : Herman Ginting
Moda Angkutan Bus AKAP/AKDP : Irfan Sutanto
Moda Angkutan Sewa dan Pariwisata : Noorhidayat, ME
Moda Angkutan Perintis dan Pedesaan : Bambang Hermawan
Moda Angkutan Travel : Noorhidayah Arrahmawati, SH
(Tommy Barito)