KOTABARU, shalokalindonesia.com- Polres Kotabaru melalui Satuan Binmas mengadakan kegiatan penyuluhan Kamtibmas di Yayasan Rahmad Abdul Amin, yang mengelola Pondok Pesantren (Ponpes) At-Taqwa dan Boarding School SMA Budi Utomo. Kegiatan ini dilaksanakan di Jl. Arjuna RT 04, Desa Sebelimbingan, Kecamatan Pulaulaut Utara, Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan.
Ketua Ponpes, H. Sunarya, menyambut baik kunjungan Polres Kotabaru dan menyampaikan terima kasih atas pemilihan ponpes dan SMA Budi Utomo sebagai sasaran penyuluhan. Rozaq, Sekretaris Ponpes dan seorang jurnalis dari Newsbin.Com, menyatakan kebanggaannya atas kehadiran polres dan berharap santri dapat mengambil manfaat dari penyuluhan tersebut.
Menjaga Kamtibmas merupakan prioritas utama, terutama bagi santri yang kelak akan hidup bersama masyarakat majemuk. Kasat Binmas Polres Kotabaru, IPTU Mujiyanto, menyatakan harapannya agar santri dapat menjadi generasi penerus yang unggul dan taat aturan, serta mampu menjauhi kenakalan remaja dan narkoba.
Dalam penyuluhan tersebut, disampaikan juga pengetahuan tentang barang haram sebagai upaya preventif agar santri tidak mudah terpengaruh jika ditawari barang tersebut. Di akhir acara, santri diingatkan bahwa memiliki ilmu adalah cerminan dari ajaran Rasulullah SAW.
(Humas Polres Kotabaru).