SHALOKAL, INDONESIA, , BANJARBARU– Sambut acara peringatan Satu Abad Nahdlatul Ulama (NU) yang diselenggarakan di Kiram, Cempaka. Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Selatan menindaklanjuti arahan Gubernur Kalsel H. Sahbirin Noor untuk ikut berpartisipasi dengan membuka Warung Gratis untuk para tamu undangan/jamaah yang berhadir. Warung Gratis tersebut terletak disisi jalan masuk Kiram dan akan dibuka untuk tamu undangan/jemaah mulai hari Sabtu 18 Februari 2023 mendatang.

Untuk kelancaran pelaksanaan warung gratis tersebut, Jum’at (17/2) seluruh pegawai Dishut Kalsel melaksanakan persiapan warung gratis yang diantaranya dengan pemasangan meja dan kursi serta pembersihan tempat lokasi warung gratis.

Direncanakan Warung Gratis Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Selatan yang dibuka nanti akan menyajikan beberapa jamuan makanan dan minuman seperti aneka gorengan, nasi bungkus, kopi,teh,sirup,dan air mineral.

Kadishut Prov Kalsel Hj. Fathimatuzzahra menyampaikan dukungannya terhadap pelaksanaan perayaan satu abad NU yang akan dilaksanakan. “Dishut sangat mendukung sekali pelaksanaan ini karena secara kultural masyarakat Kalsel sangatlah dekat dengan kultur NU, warung gratis merupakan cara kami untuk mendukung pemprov kalsel dan NU,” kata Hj. Fathimatuzzahra.

Diharapkan dengan dibukanya warung gratis tersebut dapat membantu kelancaran para tamu undangan/jemaah yang berdatangan dari berbagai wilayah ke acara peringatan Satu Abad Nahdlatul Ulama.

Penulis: Nanang
Ket foto: persiapan milad NU

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *