BALANGAN, shalokalindonesia.com – Gerakan Pramuka SMA Negeri 2 Paringin (Smandupa) kembali menggelar Lomba Kreasi Pramuka Penggalang Season 2 (LKPP’S2) dengan tema “Mengukir Prestasi dengan Inovatif, Kreatif, dan Adaptif”, di Lapangan SMA Negeri 2 Paringin, Paringin Selatan, Selasa (25/2/2025).

LKPP’S2 diikuti oleh 68 siswa putra dan 80 siswi putri dari sembilan sekolah tingkat SLTP sederajat di Kabupaten Balangan beserta para pembina dan pendamping masing-masing.

Acara berlangsung meriah dengan partisipasi aktif dan antusiasme tinggi dari para peserta. Salah satu lomba yang menarik perhatian adalah senam kreasi, yang semakin menyemarakkan suasana dan mempererat kebersamaan.

Ditemui usai acara, Wakil Kepala SMA Negeri 2 Paringin, Reihani, menyampaikan kegiatan yang berlangsung selama dua hari, yakni pada 25 hingga 26 Februari 2025, mendapat dukungan penuh dari pihak sekolah.

“Semoga acara ini berjalan lancar karena bertujuan untuk meningkatkan wawasan dan keterampilan dalam kepramukaan, serta melatih kedisiplinan siswa,” sampainya.

Sementara itu, Ketua Muhammad Thoriq Noval, Penyelenggara, menjelaskan terdapat lima kategori lomba dalam LKPP’S2 tahun ini.

“Ada lima lomba yang dipertandingkan, yaitu Lomba Keterampilan Baris-Berbaris (LKBB), pionering, semaphore, senam kreasi, dan vlog,” jelasnya.

Dengan semangat adaptif dan kreatif, para peserta berhasil menunjukkan kemampuan terbaik mereka. Menurutnya, LKPP’S2 menjadi ajang pembelajaran serta pengembangan diri yang bermanfaat bagi Pramuka Penggalang di Kwarcab Kabupaten Balangan.

“Semoga LKPP selanjutnya lebih maju, acaranya lebih besar, dan semakin menarik minat peserta untuk bersekolah di Smandupa,” harap Reihani.

(Shalokalindonesia.com/Sidiq)

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *