Kab Solok selatan,
Shlokalindonesia.com — Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Solok Selatan (Kakan Kemenag) Fitriyoni menyambut hangat kedatangan Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakanwil) Provinsi Sumatera Barat H. Mahyudin, MA di Kantor Kemenag Solsel yang sebelumnya telah disongsong oleh Kakan Kemenag Solsel untuk sarapan Pagi di Warung Seno Lekok Timbulun Padang Aro Solok Selatan. Rabu 23 April 2025.

Kedatangan Kakanwil Kemenag Sumbar H. Mahyudin, MA adalah dalam rangka melaksanakan beberapa rangkaiaan acara diantaranya melaksanakan Manasik Haji di Kantor Kemenag Solsel, Melaksanakan Pembinaan terhadap ASN Kemenag Solsel di MAN 2 Solok Selatan yang kemudian dilanjutkan dengan pemantauan Lokasi pembangunan Gedung Balai Nikah dan Manasik Haji Melalui Dana Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) Tahun 2025 di Kecamatan Sangir Balai Janggo Kab. Solok Selatan.

Sebelum acara Manasik Haji dimulai Kakan Kemenag Solsel Fitriyoni juga menyampaikan Laporan sehubunngan dengan jumlah jamaah yang akan berangkat haji, persiapan jamaah haji dan ucapan terima kasih kepada Kakanwil yang telah berkenan hadir untuk memberikan materi Manasik Haji untuk jamaah Haji Kab. Solok Selatan.

Hadir dalam acara ini Seluruh Kepala KUA dan Seluruh Kepala Madrasah serta Jamaah Haji se-Solok Selatan yang berjumlah 35 orang.

Dalam arahannya Kakanwil H. Mahyudin menyampaiakan ”Bimbingan manasik Haji ini sangat penting dilaksanakan agar jamaah tahu apa yang harus dilakukan ketika berada di Tanah Suci agar matang agar sempurna pelaksanaan rangkaian ibadah haji di Makkah nanti supaya kita bisa mendapatkan haji yang mabrur” Tutur Kakanwil H. Mahyudin, MA.

Lebih lanjut Kakanwil menyampaikan ”kenapa dikatakan manasik ini sangat penting dilaksanakan karena kita sudah lama menunggu ada yang 13 tahun atau mungkin lebih” Ujar H. Mahyudin.

”Kemudian bukan itu saja tapi Bapak/ibuk menghabiskan uang sangat banyak Untuk berangkat haji mulai dari mendaftar haji pelaksanaan Manasik Haji tambah lagi acara syukuran nya untuk berangkat Haji di tambah uang belanja selama di perjalanan oleh karenanya kita harus sering-sering latihan tentang pelaksanaan rangkaian Ibadah Haji yang akan kita laksanakan nanti.” pungkas H. Mahyudin. (AF).

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *