
BALANGAN, shalokalindonesia.com – Suasana Desa Murung Jambu begitu semarak dengan digelarnya acara nonton bareng (nobar), Kamis (10/10/2024) Malam.
Kegiatan yang berlangsung di halaman Kantor Desa Murung Jambu ini dihadiri oleh warga desa, Kepala Desa, serta mahasiswa KKN dari Stai Al Wasliah Barabai yang sedang mengabdi disana.
Acara nobar yang dimulai pukul 20:00 WITA ini tidak hanya diisi dengan menonton film bersama, tetapi juga diramaikan dengan kegiatan makan bersama yang menambah kehangatan suasana.
Warga desa duduk bersama, berbagi hidangan, dan menikmati suasana kekeluargaan yang begitu terasa.
Momen ini menjadi ajang bagi warga untuk saling bercengkerama dan mempererat tali silaturahmi dengan sesama.
Kegiatan ini juga menjadi kesempatan bagi warga dan mahasiswa KKN untuk mempererat hubungan mereka dengan perangkat desa dalam suasana santai sambil menunggu kick-off pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Bahrain.
Acara ini merupakan acara yang diadakan oleh KKN STAI Al Washliyah Barabai yang bertempat di Desa Murung Jambu. Acara ini bertujuan untuk menanamkan pendidikan karakter terhadap para penonton.
“Acara ini terlaksana karena dukungan dari Kepala Desa Murung Jambu Bapak Abdul Hadi. Serta partisipasi masyarakat Desa Murung Jambu yang begitu antusias,” ujar Reyhan ketua mahasiswa KKN Desa Murung Jambu daru STAI Al Wasliah Barabai.
Pemerintah Desa Murung Jambu sangat mendukung acara ini sebagai wujud kebersamaan dan penguatan hubungan sosial antarwarga.
(Rahmad Sidikin/shalokalindonesia.com)