
BATOLA, shalokalindonesia.com– Pemerintah Kabupaten Barito Kuala melalui Dinas Kepemudaan, Olahraga, Budaya, dan Pariwisata (Disporbudpar) mengadakan Rapat Koordinasi Lintas Sektor Kepemudaan dengan tema “Implementasi Rencana Aksi Daerah (RAD) untuk Pemuda Lebih Maju” di Aula Selidah, Kamis (26/09).
Acara ini dibuka oleh Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Drs. H. Samson, M.Si, mewakili Penjabat (Pj) Bupati Barito Kuala. Dalam sambutannya, Samson menekankan bahwa perkembangan teknologi di era globalisasi membawa tantangan besar bagi generasi muda, terutama terkait pengaruh ideologi asing.
“Saya mengapresiasi pelaksanaan Rakor ini. Diharapkan Rencana Aksi Daerah dapat meningkatkan Indeks Pembangunan Pemuda (IPP), dan mendorong pemuda menjadi lebih kritis serta konstruktif dalam menghadapi tantangan,” kata Samson.
Ia juga menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan langkah nyata dalam melaksanakan Peraturan Presiden RI Nomor 43 Tahun 2022 tentang koordinasi strategis lintas sektor untuk pelayanan kepemudaan. Program sinergis antar sektor diharapkan dapat memperkuat pemberdayaan, kepemimpinan, dan kepeloporan pemuda.
Rakor ini menghadirkan pembicara dari Bappeda Provinsi Kalsel, Dispora Provinsi Kalsel, dan Forum Aksi Penyuluh Anti Korupsi Kalimantan Selatan, serta diikuti oleh 150 peserta dari berbagai Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait.
Melalui sinergi ini, Kabupaten Barito Kuala bertekad membentuk generasi muda yang responsif, kritis, dan siap berperan dalam memajukan daerah serta negara.