
BALANGAN, shalokalindonesia.com Ketua Bawaslu Kabupaten Balangan Menjadi Narsum Kegiatan KPU di Kecamatan Awayan dengan Tema Sosialisasi dan Pendidikan Pemilih.
Dalam rangka meningkatkan kualitas pemilihan umum yang jujur, adil, dan transparan, Ketua Bawaslu Kabupaten Balangan, Rosmelyanoor, menjadi narasumber dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh jajaran KPU Kabupaten Balangan. Selasa 27/8/2024
Acara yang bertempat di Aula Kantor Kecamatan Awayan ini menjadi ajang penting bagi Bawaslu untuk berbagi pengetahuan dan strategi pengawasan pada tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2024.
Rosmelyanoor menekankan pentingnya kolaborasi antara Bawaslu dan KPU sebagai penyelenggara pemilihan dalam menciptakan proses pemilihan yang bersih dan transparan.
Dengan semangat pengawasan yang lebih kuat, kedua lembaga ini diharapkan dapat bersama-sama menyongsong Pilkada 2024 dengan komitmen penuh untuk menjaga integritas dan kepercayaan publik terhadap proses demokrasi di Kabupaten Balangan.
Semangat sinergi ini diharapkan tidak hanya akan meningkatkan kualitas pemilihan, tetapi juga memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap hasil Pilkada, sehingga terwujud demokrasi yang sehat dan berkeadilan. Tambahnya
(Rahmad Sidikin/shalokalindonesia.com)