BANJARMASIN, shalokalindonesia.com– Masjid Imam Syafi’i Banjarmasin kembali menunjukkan komitmennya dalam pembinaan umat dengan sukses mengadakan Daurah Tahsin Surah Al-Fatihah pada Ahad, 10 Sya’ban 1446 H / 09 Februari 2025.

Kegiatan ini diikuti lebih dari 200 peserta, yang terdiri dari tenaga pendidik Yayasan Al Umm Banjarmasin, pengurus masjid dari berbagai daerah, serta masyarakat umum yang ingin memperbaiki kualitas bacaan Surah Al-Fatihah mereka.

Daurah ini dipandu oleh Ustaz Ayman Abdillah, Lc., seorang ahli tahsin dan tajwid lulusan Universitas Islam Madinah Fakultas Al-Qur’an.

Beliau memberikan arahan mendalam mengenai makharijul huruf, sifat huruf, serta kaidah-kaidah dalam membaca Surah Al-Fatihah dengan benar.

Ketua panitia, Riandy Fedrianto, menekankan pentingnya kegiatan ini dalam kehidupan seorang muslim.

“Surah Al-Fatihah merupakan bacaan utama dalam shalat, sehingga sudah seharusnya kita membaca dengan baik dan benar agar tidak terjadi kesalahan,” jelasnya.

Acara yang berlangsung sejak pagi hingga sore ini terbagi dalam beberapa sesi, salah satunya adalah sesi praktik bacaan individu.

Dalam sesi ini, peserta diberikan kesempatan untuk membaca Surah Al-Fatihah secara langsung di hadapan tim pengajar dan mendapatkan bimbingan serta koreksi secara personal.

Faisal Abdurrahman, salah satu peserta dari Banjarmasin, mengungkapkan rasa syukur dapat mengikuti kegiatan ini.

“Alhamdulillah, kegiatan ini sangat bermanfaat. Ulun jadi lebih memahami cara membaca Surah Al-Fatihah dengan baik dan benar langsung dari guru yang ahli di bidangnya,” katanya.

Ustaz Ayman Abdillah, Lc., juga memberikan apresiasi kepada panitia dan para donatur yang telah berkontribusi dalam terselenggaranya acara ini.

“Semoga Masjid Imam Syafi’i semakin diberkahi dan terus menjadi pusat pembelajaran Al-Qur’an serta amal shalih bagi umat,” harapnya.

Keberhasilan Daurah Tahsin ini menjadi bukti nyata keseriusan DKM Imam Syafi’i dalam membina umat agar lebih baik dalam membaca dan memahami Al-Qur’an.

Berlokasi di Jl. AMD XII, Kelurahan Pemurus Dalam, Kec. Banjarmasin Selatan, masjid ini berencana untuk terus mengadakan kegiatan serupa demi meningkatkan kualitas bacaan Al-Qur’an di masyarakat. (na)

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *