KALTIM, shalokalindonesia.com-  DPRD Kaltim menerima kunjungan kerja pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Kulon Progo, Provinsi Daerah Istimewa (DI) Yogyakarta, di ruang rapat Gedung E lantai 1 Kantor DPRD Kaltim, Selasa 24/10/2023

Kedatangan rombongan yang dipimpin Ketua DPRD Kulon Progo Akhid Nuryati diterima langsung oleh Tenaga Ahli Tri Nugroho dan Kahar A Bahri, Muhammad Irsan Arisadikin selaku Analis Kebijakan Ahli Muda, Vivi Haryani dari staf Sekretariat DPRD Kaltim dan perwakilan dari Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kaltim.

Tri Nugroho menjelaskan bahwa saat ini anggota DPRD Kaltim masih dalam masa reses hingga tanggal 27 Oktober nanti.
“Kami dari Sekretariat yang dalam hal ini mewakili Sekwan untuk menerima kunjungan kerja bapak dan ibu dari DPRD Kulon Progo,” ujar Tri Nugroho.

Dikatakan Akhid Nuryati, kunjungan ini dalam rangka studi banding mengenai potensi pertumbuhan ekonomi pada sektor pertanian baru dan Smart City sebagai multiflier effect untuk menciptakan peluang investasi dan kerjasama guna pembangunan Indonesia.

“Dan dari dampak kunjungan kerja kami kesini adalah kerjasama yang akan bermanfaat untuk warga Kulon Progo,” sebutnya.

Shalokal Indonesia
Hendi Gea

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *