
BANJARMASIN, shalokalindonesia.com- Himpunan Mahasiswa Administrasi Publik FISIP Universitas Lambung Mangkurat menggelae
GEMPI (Gerakan Membersihkan Panti) yang dilaksanakan pada Jumat, 7 April 2023, bertempat di Panti Asuhan Bunda Kurba-Nur
SOTR (Sahur On The Road) yang dilaksanakan pada Minggu, 9 April 2023, yang dimana ada beberapa titik penyaluran sembako dan nasi bungkus, adapun titik titiknya; kamboja, pekauman, pasar sudimampir, pal-palan, veteran – gatot.
Ketua pelaksana Publik In Action menyampaikan ,rasa sangat bangga kepada rekan-rekan panitia dan pengurus lainnya yang bekerja sama sehingga kegiatan Gempi (Gerakan Membersihkan Panti) serta Buka Bersama berjalan dengan lancar. Kemudian saya berterima kasih juga kepada pihak Kotak Amal Indonesia Banjarmasin yang juga telah bekerjasama dengan kami serta Pengurus panti asuhan Bunda Kurba-nur yang telah menyambut baik kedatangan kami.
“Dan semoga kegiatan yang kami lakukan ini bermanfaat untuk semuanya dan kita semua mendapatkan berkah serta kemudahan dalam setiap langkah kita. Harapan untuk kedepannya semoga kegiatan ini tetap berlanjut, dan semoga bisa lebih luas lagi cakupan acaranya sehingga menjadi lebih besar, ” terangnya.
Sementara itu, Pengurus panti asuhan Bunda Kubra Nur mengucapkan terima kasih banyak sebesar besarnya dan sedalam dalamnya kepada HIMA-AP FISIP ULM yang telah datang ke tempat kami,
“Rasa syukur dapat berjumpa dengan kalian dalam rangka silaturahim yang arahnya kegiatan sosial, kegiatan sosial mengayomi masyarakat khususnya panti asuhan bunda kurba-nur ini merupakan kegiatan yang mulai,” katanya, Rabu (12/4/2023)..
Hal ini didorong dari hadist nabi ‘sebaik-baiknya manusia adalah orang yang panjang umurnya dan berbuat kebaikan’ diantara berbuat kebaikan adalah menyantuni banyak orang diantaranya adalah anak-anak yatim dan dhuafa orang orang yang lemah dalam segi ekonomi.
“Kegiatan ini mudah mudahan terus berlanjut dimana pun tempatnya dan kapan pun selama ini berorganisasi maka bagus dilakukan, dari kami sangat mengapresiasi terhadap kalian semua, sekali lagi kami ucapkan terima kasih yang sebesar besarnya, kami menyambut baik kedatangan kalian disini dan kegiatan kalian, semoga bisa berlanjut kegiatan yang lebih besar lagi, aamiin ya robbal alamin, ” jelasnya
Terpisah, Ketua Hima AP Fisip ULM, menyampaikan, Alhamdulillah tadi telah terselenggara nya salah satu agenda dari program kerja public in action yaitu GEMPI, yang mana tadi berkegiatan di Panti Asuhan Bunda kurba-nur yang bertempat di pemurus baru, tadi ada beberapa anak anak panti disana yang antusias terhadap kegiatan tersebut. Harapan untuk kedepannya kegiatan bisa terus berlanjut dimanapun tempatnya untuk berbagi dan beramal kepada sesama.
“Karena ini adalah salah satu kegiatan sosial yang sangat baik dilakukan terlebih lagi bertepatan di bulan ramadhan sehingga keberkahan lebih melimpah di bulan ramadhan, semoga HIMA-AP kedepannya lebih peka lagi terhadap kegiatan kegiatan sosial lainnya, ” cetusnya. (shalokalindonesia.com/na)
Editor: Erma Sari, S. Pd
.