
SHALOKAL. INDONESIA, KABUPATEN BANJAR- Komunitas Gerakan Milineal Berbagi (Gembira) Banjarmasin sambangi Desa Lok Buntar menghibur anak desa hingga membagikan rezeki dan kebahagiaan untuk mereka.
Ketua Gembira Banjarmasin, Rahmadi menyampaikan, meski cuaca hujan tidak menyurutkan semangat dari gerakan milenial berbagi untuk berbagi kebahagiaan kepada anak-anak disana
“Ssampainya disanapun tim gerakan milenial berbagi langsung disambut hangat oleh Pembakal dan warga desa Lok buntar, acara pun dimulai dengan pembacaan doa oleh pembakal dan selesai doa kita lanjutkan dengan bermain games,” ujarnya, Jumat (23/12/2022)
Kata dia, anak-anak pun sangat bahagia saat games pertama dimulai, setelah games selesai kita lanjutkan bagi hadiah kepada pemenang, dan berbagi nasi dan Snack untuk semua anak-anak.
“Pembakal pun mengucapkan terima kasih banyak kepada tim gerakan milenial berbagi yang sudah berbagi kebahagiaan kepada anak-anak di desa ini, ini kegiatan baru pertama kali,” katanya.
Ia berharap kegiatan seperti berbagi kebahagiaan di sebuah desa seperti ini akan terus berlanjut, kalau bisa tiap bulan kegiatan seperti ini kita adakan di desa-desa yang ada di kalsel, dan berharap banyak support dari donatur. (SI)
Editor: Erma Sari, S. pd
Ket foto: Silaturahmi Gembira Banjarmasin.( foto: TIM SI)