BALANGAN, shalokalindonesia.com – Dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Balangan yang ke-22, Persatuan Artis Musik Dangdut Indonesia (PAMDI) Balangan sukses menggelar Liga Dangdut PAMDI Balangan 2025 di Taman Sanggam, pusat kegiatan seni dan budaya yang menjadi kebanggaan masyarakat Balangan. Sabtu, (3/5/2025)

Acara ini menghadirkan suasana meriah dan penuh semangat, dengan keikutsertaan delapan kecamatan yang menunjukkan antusiasme luar biasa dalam menampilkan talenta terbaik mereka di bidang musik dangdut. Tidak hanya sebagai ajang kompetisi, Liga Dangdut ini juga menjadi sarana untuk mempererat silaturahmi antar seniman dan pencinta musik dangdut di Balangan.

Abidin Majeri, selaku ketua panitia PAMDI Balangan 2025, mengungkapkan harapannya agar PAMDI dapat terus menjadi wadah yang mengakomodasi dan menyalurkan bakat seni musik dangdut di daerah. “Semoga PAMDI Balangan dapat terus menjaga marwah musik dangdut, dan menjadi tempat berkreasi bagi para seniman di bidang masing-masing,” tuturnya.

Adapun hasil lomba, juara 1 dan 2 berhasil diraih oleh peserta dari Kecamatan Paringin, menunjukkan dominasi dan kualitas suara yang luar biasa. Juara 3 diraih oleh Kecamatan Lampihong, sedangkan tiga kategori harapan masing-masing diraih oleh Kecamatan Paringin (Harapan 1), Halong (Harapan 2), dan Paringin Selatan (Harapan 3).

Majidatul Ulya mengatakan, Para juara akan melaju ke tingkat provinsi, bahkan berpeluang tampil di tingkat nasional. Sementara itu, bagi peserta yang belum meraih kemenangan, panitia memberikan semangat dan motivasi. “Jangan berkecil hati, tetap semangat, karena tahun depan Liga Dangdut Balangan akan kembali digelar dengan lebih semarak,” pungkas Majidatul Ulya.

Liga Dangdut PAMDI Balangan 2025 bukan sekadar lomba, tetapi perayaan budaya dan ekspresi seni yang menggambarkan semangat masyarakat Balangan dalam melestarikan dan mencintai musik dangdut sebagai warisan budaya bangsa. Tambahnya

(Shalokalindonesia.com/Sidiq)

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *