BANJARMASIN, shalokalindonesia.com- Voucher masuk ke wisata Kampung Ketupat Banjarmasin masih belum tetap dan kemungkinan masih berubah.

Hal itu disampaikan, Perwakilan Humas Wisata Kampung Ketupat atau Chief Admin, Didik saat ditemui awak media di wisata Kampung Ketupat Banjarmasin, Kamis(6/7/2023).

“Kita masih uji coba, harga masih berubah, kita bakal grand opening tanggal 14 Juli 2023 nanti, ” katanya.

Kata dia, soal tarif ini kita masih trial dan mencari pasarannya dan kita pastikan nanti untuk harga pada tanggal 14 Juli nanti atau setelah tanggal tersebut, masih ada perombakan lagi.

“Untuk harga sementara, Senin dan Selasa Rp 10.000, Rabu- Jumat Rp 15.000, Sabtu- Minggu Rp20. 000, Parkir motor Rp3 rb dan mobil Rp5 rb, ” katanya.

Ia menyebutkan, pengunjung saat soft opening lumayan banyak yang mengunjungi wisata ini.

“Di wisata ini kita menyediakan 13 stand foodcourt yang terdiri dari 12 kuliner dan 1 stand UMKM, dan ada juga wahana permainan dan spot foto, ” ucapnya.

Ia menyebutkan, wahana yang ada ini wahana spot foto dan permainan anak- anak. Dan nanti spotnya bakal ditambah, menunggu kiriman dari luar, jadi lumayan banyak nanti spot foto dan permainan di wisata ini.

“Wisata Kampung Ketupat ini kita nantinya memperkenalkan seni dan budaya lokal dan kita tampilkan di sini, biar warga bisa mengetahui kebudayaan kita, ” ucapnya.

Ia menyebutkan, wisata ini fokus memperkenalkan kesenian dan kebudayaan Kalsel.

“Untuk stand ini dari warga sekitar dan warga dari luar, kalau warga sekitar menjual ketupat. Dan pengunjung juga dilarang membawa makanan dan minuman dari luar, ” katanya.

Ia menyebutkan, awal- awal kita pernah mengratiskan pengunjung, tetapi banyak yang tidak bisa merawat dan menjaga kawasan wisata, jadi kita berbayar ini untuk memfilter pengunjung.

“Untuk pengelola ini kita dari pusat di Jawa dan ada juga para investor- investor, sedangkan Pemerintah kota Banjarmasin kita menyewa lahan atau tempatnya selama 15 tahun, ” jelasnya.

Ia menambahkn, untuk parkir yang mengelola dari salah satu investor dan tukang jaga parkir sudah kita gaji.

“Nanti 14 Juli 2023 kita mulai grand opening, Insha Allah kita mengundang artis lokal maupun nasional, dan yang pasti kita menampilkan kesenian dan kebudayaan Banjar, ” terangnya.

Didik bilang, nanti ada beberapa hari dalam beberapa rangkaian opening.

Ia berharap, semoga semua pihak mendukung wisata ini dan bisa mengajak keluarga untuk mengunjungi wisata baru ini

Sementara itu, perwakilan stand yang berjualan di kawasan wisata, Erna menyebutkan, banyak saja yang membeli makanan dan minumanya.

“Malah bagus berbayar sih masuknya, karena stand- stand di sini bisa laku jualanya, kalau gratis biasanya orangnya banyak, cuma lihat-liha saja dan tidak belanjar. Kalau menurut saya harga voucher masuk sudah terjangkau, tidak terlalu mahal, cocok untuk budget warga Banjarmasin, ” tambahnya. (Shalokalindonesia.com/na)

Editor: Erma Sari, S. Pd
Ket foto: wisata kampung ketupat

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *