BALANGAN, shalokalindonesia.com-
Hari raya Idul Adha 2024 atau 1445 Hijriah tahun ini jatuh pada Senin (17/6/2024) Dalam merayakan Idul Adha, biasanya umat Islam saling salam-salaman dan mengirimkan ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha.

Dimas Riyadi mengatakan, salam-salaman disertai mengirimkan ucapan selamat Idul Adha memiliki makna saling mendoakan.

Melalui ucapan tersebut diharapkan warga Tebing Tinggi bisa mendapatkan kebaikan di hari raya idul adha ini.

“Siapa yang mendoakan kebaikan untuk orang lain, maka kebaikan yang sama akan datang kepada orang yang mendoakan. Bukan hanya untuk orang yang didoakan,” kata Dimas Riyadi (17/6/2024).

Dimas Riyadi juga menyebutkan, salah satu ucapan yang bisa diberikan kepada orang lain adalah “Taqabbalallahu Minna wa minkum. Kullu am wa antum bikhair,” yang artinya “Semoga Allah SWT menerima ibadah kita dan kalian, dan setiap tahun kalian berada dalam kebaikan.”

Dimas Riyadi mengatakan, ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha bisa berbeda-beda di setiap desa.

Di desa lain biasanya orang tersebut akan mengucapkan ‘Minta Ma’af, Minta Rela, Minta Halal, Minta Ridha dunia dan akhirat jika ada perbuatan yang di sengaja ataupun yang tidak di sengaja’.

“Di perkotaan juga sama, ‘Eid Mubarak’ yang artinya ‘Selamat Idul Adha, semoga berkah’,” kata dia.

Nah, itulah contoh ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha 2024 yang dapat di kirimkan kepada keluarga, kerabat, atau teman dekat, Katanya.

Pewarta: Rahmad Sidikin

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *