LOMBOK, shalokalindonesia.com– Kabupaten Balangan kembali mencetak prestasi membanggakan di tingkat nasional melalui Haris Fadillah, yang sukses meraih predikat Peserta Terbaik dalam Eksplorasi Warisan Nusantara #1.

Program pengabdian masyarakat ini berlangsung di Lombok, Nusa Tenggara Barat, pada 25-31 Januari 2025.

Kegiatan yang diinisiasi oleh Penggerak Katalisator (PEKA) Nusantara ini berfokus pada peningkatan kapasitas masyarakat di Desa Penimbung, Kecamatan Gunung Sari, NTB.

Haris berhasil menempati lima besar penerima pendanaan penuh (Fully Funded) sejak titik keberangkatan, menjadikannya satu-satunya perwakilan dari Pulau Kalimantan yang mendapatkan dukungan penuh tersebut.

Pada Malam Budaya yang digelar Rabu (29/1), Haris kembali menunjukkan prestasi luar biasa dengan dinobatkan sebagai Peserta Terbaik.

Penghargaan ini memberinya kesempatan untuk melanjutkan perjuangannya dalam Eksplorasi Warisan Nusantara #2, yang dijadwalkan berlangsung di salah satu wilayah paling ujung Indonesia pada Juli mendatang.

Selain itu, kepemimpinannya sebagai Ketua Divisi Lingkungan juga mendapat apresiasi tinggi. Divisi yang ia pimpin berhasil meraih penghargaan sebagai Divisi Terbaik, semakin memperkuat kontribusinya dalam program ini.

Haris mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya kepada semua pihak yang telah mendukungnya.

“Saya sangat berterima kasih kepada orang tua, Pemerintah Kabupaten Balangan, para sponsor, serta seluruh tim PEKA Nusantara atas dukungan dan apresiasinya. Semoga ini menjadi langkah awal untuk terus berkontribusi bagi masyarakat dan lingkungan,” ujarnya.

Prestasi yang diraih Haris tidak hanya mengharumkan nama Kabupaten Balangan di tingkat nasional, tetapi juga menjadi motivasi bagi generasi muda untuk terus berkarya dan memberikan manfaat bagi masyarakat. (na)

Editor:Erma Sari, S. pd

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *