BATOLA, shalokalindonesia.com- Ribuan warga memadati lapangan di Jalan Tambah Raya Kilometer 12, Kecamatan Mekarsari, Kabupaten Barito Kuala, Minggu (19/11/2023).

Nampak warga mulai berdatangan dan mengikuti kegiatan pesta nenas ini.

“Alhamdulilah, pesta nenas inj kembali digelar di kecamatan Mekarsari, ” salah satu warga, Amsiah.

Ia bilang, ini membuktikan warga Batola memiliki jiwa gotong royong yang tinggi dan solidaritas bersama.

“Ini juga menunjukkan panen raya di wilayah Batola dan dibagikan ke masyarakat secara gratis, ” ungkapnya.

Senada, warga Tambang, Agus mengaku senang adanya pesta nanas ini.

“Warga sangat antusias dan semangat untuk mengambil nenas yang disediakan, ” tambahnya. (shalokalindonesia.com/na)

Editor: Erma Sari, S. Pd

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *