BARABAI, shalokalindonesia.com– Video dua wanita yang sedang duduk santai di area persawahan dan diganggu oleh dua pria mendadak viral di media sosial.

Aksi yang dianggap mengganggu kenyamanan itu memicu keprihatinan publik, khususnya warga Kecamatan Pandawan, Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Sabtu ( 19/4/2025).

Berdasarkan identifikasi pihak kepolisian, kedua pria tersebut bernama Sahrani dan Muhammad Rohan Safitri, keduanya merupakan warga Desa Hulu Rasau, Kecamatan Pandawan.

Menanggapi laporan warga dan viralnya video tersebut, Unit Intelkam Polres HST bersama Personel Polsek Pandawan bergerak cepat dengan mengamankan kedua pelaku.

Dalam proses klarifikasi, keduanya mengakui kesalahan mereka dan membuat video permintaan maaf secara terbuka serta menyatakan tidak akan mengulangi perbuatannya.

Kapolsek Pandawan Iptu Rusmiati menyampaikan apresiasi atas peran aktif masyarakat dan menegaskan pentingnya melaporkan setiap kejadian yang meresahkan.

“Kami mengajak seluruh warga, khususnya di wilayah Kecamatan Pandawan, untuk tidak ragu melapor apabila mengalami kejadian serupa. Kami siap menindaklanjuti setiap laporan demi menjaga keamanan dan ketertiban bersama,” ujar Iptu Rusmiati.

Kasus ini menjadi pengingat pentingnya menjaga sikap di ruang publik serta meningkatkan kesadaran akan kenyamanan bersama. (rls)

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *