
BANJARMASIN, shalokalindonesia.com — Forum Guru Muhammadiyah (FGM) Banjarmasin sukses menggelar Pekan Olahraga Guru Muhammadiyah Banjarmasin (POGN 2024) pada Sabtu, 5 Oktober 2024.
Acara yang berlangsung meriah ini dihadiri oleh para guru dari berbagai sekolah Muhammadiyah se-Banjarmasin.
Ketua pelaksana, Riduan, menjelaskan bahwa tujuan utama dari kegiatan ini adalah mempererat silaturahmi antar guru sekaligus memberikan kesempatan untuk refreshing setelah rutinitas mengajar yang padat.
“Kegiatan ini juga menjadi ajang untuk mencari bibit unggul, khususnya dalam bidang olahraga,” ungkapnya.
Pekan olahraga ini mempertandingkan berbagai cabang olahraga, di antaranya futsal, badminton, dan tenis meja.
Terdapat 17 tim yang berpartisipasi dalam futsal, sementara cabang badminton diikuti oleh 18 peserta putra dan 14 peserta putri. Untuk tenis meja, terdapat 14 peserta putra dan 8 peserta putri.
“Hampir semua sekolah Muhammadiyah di Banjarmasin mengirimkan atlet terbaik mereka,” tambah Riduan.
Ia juga menyebutkan bahwa kegiatan ini direncanakan akan berlangsung secara berkelanjutan setiap semester, dengan acara yang lebih meriah di masa mendatang.
Sementara itu, Ketua Dikdasmen dan PNF, Dr. H. Agus Salim, S. Ag, M. M. Pd, juga menyampaikan dukungannya terhadap acara ini.
“Pekan olahraga ini sangat positif untuk peningkatan potensi guru, khususnya di bidang olahraga. Kami berharap kegiatan ini bisa terus dilaksanakan dan ditingkatkan ke depannya,” tuturnya.
POGN 2024 tidak hanya menjadi wadah kompetisi, tetapi juga sarana pembinaan dan pengembangan potensi guru Muhammadiyah dalam bidang olahraga, sekaligus mempererat hubungan kekeluargaan di kalangan tenaga pendidik. (na)
editor: Nanang