
SHALOKAL.INDONESIA, TANAH LAUT- Musyawarah wilayah (Muswil) Muhamadiyah dan Aisyiyah ke 38 di Tanah Laut yang digelar selama tiga hari mulai dari 27 Januari hingga 29 Januari 2023.
Ketua panitia Muswil, Ahmad Khairin menyampaikan, muswil yang diselenggarakan di Tanah Laut berjalan dengan aman dan lancar serta juga melaksanakan acara penting yaitu memilih pemimpin Muhamadiyah Kalsel.
“Dari 13 formatur terpilih dan telah sepakat serta berunding untuk menunjuk Prof Ridhahani Fidzi, M.Pd sebagai ketua Pimpinan Wilayah Muhamadiyah Kalsel 2022-2027,” ujarnya, melalui siaran video yang beredar di Medsos, Senin (30/1/2023).
Kata dia, suasana penunjukan berjalan dengan baik dan kekeluarga.
“Kami berharap, ini bisa menjelaskan dan memberikan informasi kepada warga Muhamadiyah atau warga Kalsel bahwa Muhamadiyah Kalsel telah menyelesaikan agenda penting yaitu muswil ke 38 di Tanah Laut,” pungkasnya. (Si)
Editor: Erma Sari, S. pd
Ket foto: Ketua PW Muhamadiyah Kalsel, Profesor Ridhahani Fidzi, (foto: si)