kukar, shalokalindonesia.com – Beberapa wilayah di Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) tengah dilanda musibah banjir.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kukar pun kini terus mengevakuasi warga yang terdampak banjir di sejumlah kecamatan.

Kasi Kedaruratan BPBD Kukar, Syaiful Muhammady mengatakan banjir masih terjadi di beberapa wilayah, meski beberapa titik di daerah tersebut sudah mulai surut.

Berdasarkan data BPBD, setidaknya saat ini ada lima kecamatan yang terdampak banjir, meliputi Kecamatan Tabang, Kembang Janggut, Kota Bangun Darat dan Kecamatan Muara Kaman.

“Kemudian ada Kecamatan Loa Kulu yang masih terendam banjir, seperti daerah Jonggon dan Dusun Sentuk, kalau yang lain sudah mulau surut,” ujarnya, Kamis (10/4/2025).

Syahrul menungkapkan, BPBD Kukar telah menurunkan sejumlah anggota guna membantu warga yang terdampak banjir.

Beberapa upaya yang telah dilakukan BPBD kukar seperti membuka dapur umum bersama Dinas Sosial yang tenaganya diperbantukan oleh ibu PKK dan SANTANA (Santri Tanggap Bencana).

ads Kemudian membantu evakuasi kendaraan yang mogok akibat banjir hingga membantu warga beraktifitas di area banjir.

Sayangnya, personel BPBD perlu diperkuat dengan peralatan-peralatan yang memadai karena jika dengan kondisi ketinggian air semakin meluas, maka banyak wilayah yang akan terdampak, sementara peralatan BPBD cukup terbatas.

“Anggota kami juga terbatas. Jadi semoga ke depannya bisa dipenuhi seperti itu pak< itu harapan kami,” harapnya.

Penulis Hn Gea

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *