BALANGAN, shalokalindonesia.com – SMPN 2 Lampihong (BERSIH NARKOBA) Dengan Meningkatkan Prestasi Demi Masa Depan yang Cemerlang di Kabupaten Balangan Kalimantan Selatan.

SMPN 2 Lampihong lakukan Sosialisasi, beserta dewan Guru beserta Staf tata Usaha, dengan Tema Bersinar (BERSIH NARKOBA) Dengan Meningkatkan Prestasi Demi Masa Depan yang Cemerlang di Ruang Mushola SMPN 2 Lampihong. Kamis (11/7/2024)

Kepala sekolah SMPN 2 Lampihong, Abdur Rasyid mengatakan, sosialisasi (BERSIH NARKOBA) ini bertujuan untuk menjaga anak-anak murid agar tidak terjerumus pada dunia perusak mental dan pola pikir mereka.

Selain itu, Rasyid juga mengatakan dalam rangka menghadapi gencarnya peredaran narkoba dan bahaya narkoba di kalangan generasi bangsa dewasa ini, SMPN 2 Lampihong terus berupaya melakukan pencegahan dan pengenalan bahaya narkoba sejak dini.

Kami beserta dewan Guru juga ingin mewujudkan program Sekolah Bersinar (Bersih Narkoba) di Kabupaten Balangan, agar BNN Kabupaten Balangan bisa terjun ke lingkungan pendidikan untuk memberikan Sosialisasi mengenai bahaya penyalahgunaan narkoba bagi pelajar di sekolah kami, maupun di sekolah lainnya yang berada di kabupaten Balangan.

“Kita adalah tenaga pendidik dan kita juga membentuk kepribadian anak. Maka sudah kewajiban kita untuk memberikan pengarahan yang benar kepada anak didik serta pengetahuan tentang bahayanya Narkoba”.

Mila selaku guru kelas juga mengatakan kegiatan ini adalah kegiatan MPLS dan sekaligus di jadikan kegiatan sosialisasi tentang Bersinar (BERSIH NARKOBA) Dengan Meningkatkan Prestasi Demi Masa Depan yang Cemerlang.

Selain itu, Mila juga mengatakan bahwa akhir-akhir ini berita viral tentang anak-anak atau orang dewasa yang mengkonsumsi buah kecubung sehingga tak sadarkan diri bahkan lupa ingatan seperti ODGJ, ia juga menegaskan agar semua murid tidak melakukan tindakan seperti itu.

“Pelajar yang keren itu berprestasi dan bermanfaat bagi orang lain, dan mampu menolak bila ada oknum yang mencoba menawarkan sesuatu yang tidak kalian ketahui” ujarnya

Kami para dewan guru sangat berharap kepada anak-anak agar menghindari penyalahgunaan narkoba jenis apapun. Dan terus fokus dengan hal-hal positif dengan meningkatkan prestasi dan selalu mendekatkan diri kepada Allah SWT. Tambahnya

(shalokalindonesia/Rahmad Sidikin)

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *