
BATOLA, shalokalindonesia.com- Project (CBP) SMP GIBS mengadakan kegiatan Student Teacher yang merupakan program unggulan dari CBP untuk memberikan pengalaman kepada siswa-siswi SMP GIBS mengajar di SD dan juga mengadakan perlombaan-perlombaan.
Kegiatan ini di laksanakan pada Sabtu (9/3/2024), di SD Negeri Sungai Pitung, Desa Sungai Pitung, Kec. Alalak, Kab. Barito Kuala, Kalimantan Selatan.
Student Teacher merupakan program unggulan dari Community Based Project (CBP) di SMP GIBS yang bertujuan untuk memberikan pengalaman belajar yang berharga kepada siswa-siswi melalui kesempatan untuk menjadi guru bagi murid-murid SD.
“Alhamdulilah kita bisa bertemu kembali, dulu kami pernah hadir disini pada kegiatan bakti sosial, saya ucapkan terimakasih kepada kepala sekolah yang memberikan izin selalu kepada kami melakukan kegiatan-kegiatan, ” tutur Anshori – selaku Advisor of CBP GIBS
Dalam sambutan kepala sekolah menyampaikan, kegiatannya ini hanya sehari tapi kami anggap sangat bermakna untuk anak-anak, karna jarang sekali ada kegiatan seperti ini, apalagi ada hadiahnya.
” Kami sangat berterimakasih atas partisipasinya siswa-siswi GIBS, ” kata Abdul Muin, Kepala Sekolah.
Ia bilang, siswa SMP GIBS mengajar di kelas 1-4 SD Negeri Sungai Pitung, setelah mengajar mereka mengadakan kegiatan-kegiatan perlombaan, ada 3 lomba yang diadakan yaitu Mewarnai, Menggambar dan Rangking 1.
Program Student Teacher ini tidak hanya memberikan manfaat edukatif, tetapi juga memupuk rasa tanggung jawab sosial serta rasa percaya diri yang tinggi pada siswa-siswi SMP GIBS sebagai agen perubahan positif dalam masyarakat.
Selain kegiatan mengajar dan perlombaan diadakan juga penanaman bibit pohon di halaman sekolah untuk penghijauan.
“Sangat senang sekali adanya kegiatan seperti ini, kami berharap kegiatan seperti ini bisa selalu diadakan di sekolah,” tutupnya. (shalokalindonesia.com/rls )
Penulis: M. Aditya Ramadhan