
BANJARMASIN, shalokalindonesia.com- Tagana Banjarmasin membuka dapur umum di Jalan Kuin Cerucuk Gang Simpang Pilot Banjarmasin, Sabtu (16/7/2023).
Perwakilan Tagana Banjarmasin, Mansyah menyampaikan pihaknya menggelar dapur umum ini untuk membantu korban kebakaran.
“Ada 62 jiwa yang terdiri dari 2 kelurahan Kuin Cerucuk dan Belitung Selatan, tadi dari Dinas Sosial Banjarmasin sudah menyerahkan bantuan keperluan dapur umum, ” katanya.
Ia bilang, yang menyerahkan dari Dinsos Banjarmasin, Baznas Banjarmasin dan Pemko Banjarmasin.
“Dapur umum ini kita buka dari hari Rabu hingga Sabtu ini (15/7/2023),” terangnya.
Ia menambahkan, sebelumnya mereka juga membuka dapur umum di Jalan Rawasari Banjarmasin selama tiga hari.
“Kita melaksankan dapur umum itu diatas 50 jiwa dan kita menyediakan makanan sebanyak sembilan kali, ” tambahnya. (shalokalindonesia.com/na)
Editor: Erma Sari, S. Pd