BALANGAN, shalokalindonesia.com – Di Kecamatan Halong, tepatnya di Bundaran Simpang Empat, berdiri sebuah tugu durian yang kini menjadi simbol baru yang menandakan keberadaan daerah ini.

Tugu ini tidak hanya menarik perhatian masyarakat setempat, tetapi juga para pengunjung dari luar daerah yang melintas menuju sengayam Kalimantan Timur. Minggu, 15/12/2024.

Arsyad, salah satu warga Kecamatan Halong, mengungkapkan bahwa keberadaan tugu durian sangat bagus dan indah dipandang, terutama dengan meningkatnya akses lintas provinsi yang kini dapat dilalui, termasuk menuju Sengayam, Kalimantan Timur.

Selain itu, “Tugu durian ini menggantikan ikon lama dan menghadirkan pembaharuan yang segar bagi masyarakat. Tidak hanya bentuknya yang menarik, tetapi kini tugu tersebut dilengkapi dengan lampu-lampu yang semakin menambah daya tariknya, terutama saat malam hari.” Ujarnya Arsyad

Keberadaan tugu ini diharapkan dapat memperindah kawasan Kecamatan Halong, yang dikenal dengan berbagai macam buah-buahan khasnya.

Semoga dengan adanya tugu durian ini, Kecamatan Halong semakin dikenal dan memberikan kebanggaan bagi warganya.

(Shalokalindonesia.com/Sidiq)

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *