
– Untuk mendukung perkembangan fisik, meningkatkan sportifitas, dan memasyarakatkan olahraga, Pemerintah Kabupaten Barito Kuala melalui Dinas Kepemudaan, Olahraga, Budaya, dan Pariwisata (Disporbudpar) menggelar Turnamen Sepak Bola Bupati Cup X Tahun 2024. Turnamen ini secara resmi dibuka oleh Penjabat (Pj) Bupati Barito Kuala, Dinansyah, S.Sos., MM, di Lapangan 5 Desember Marabahan pada hari Minggu (25/08).
Turnamen ini dijadwalkan berlangsung selama 25 hari dengan 24 tim yang bersaing untuk memperebutkan total hadiah sebesar 76 juta rupiah, yang terdiri dari piala dan uang pembinaan.
Ajang ini menjadi kesempatan bagi para pemain sepak bola lokal untuk memperlihatkan keterampilan dan kemampuan mereka dalam sebuah kompetisi yang mengedepankan sportifitas dan kualitas.
Dalam pidato pembukaannya, Dinansyah berharap agar turnamen tahunan ini dapat terus memberikan kontribusi positif terhadap peningkatan prestasi sepak bola di Barito Kuala. Selain itu, ia juga menekankan pentingnya membangun kebersamaan dan semangat sportifitas di antara para peserta.
“Turnamen sepak bola Bupati Cup tahun ini adalah yang pertama bagi saya sebagai Penjabat Bupati Barito Kuala. Saya berharap di tahun-tahun berikutnya, turnamen ini dapat terus berjalan dengan kualitas dan pelaksanaan yang semakin meningkat,” kata Dinansyah.
Ia juga mengingatkan panitia dan wasit untuk mematuhi kode etik serta aturan yang berlaku, guna memastikan netralitas dan keadilan dalam setiap pertandingan.
“Saya mengharapkan para wasit untuk tegas, teliti, dan netral dalam memimpin setiap pertandingan. Keputusan yang diambil harus adil dan tidak menimbulkan kontroversi, sehingga setiap laga yang berlangsung dapat menjadi tontonan yang menarik dan bermutu,” tambahnya.
Dengan semangat kebersamaan dan sportifitas yang tinggi, Turnamen Sepak Bola Bupati Cup X Tahun 2024 diharapkan menjadi ajang kompetisi yang tidak hanya menghibur, tetapi juga meningkatkan prestasi olahraga di Barito Kuala.