BANJARMASIN, shalokalindonesia.com— Dalam suasana yang penuh berkah memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, YBM BRILiaN RO Banjarmasin secara resmi menggelar peluncuran Program Family Strengthening (FS) di Desa Pembantanan.

Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh agama, pejabat desa, dan warga setempat, serta bertujuan untuk memperkuat ketahanan keluarga melalui program berjangka tiga tahun.

Kegiatan diawali dengan pembacaan Maulid Simtudduror yang dipimpin oleh Ustadz Suhaimi, menciptakan atmosfer religius yang mendalam. Setelah itu, berbagai sambutan dari pihak-pihak terkait memberikan apresiasi dan dukungan untuk program ini.

Wahyudi, salah satu anggota FS Desa Pembantanan, menyampaikan rasa syukur yang mendalam atas diluncurkannya program ini. “Kami sangat bersyukur dengan adanya Program FS. Harapan kami, setelah program ini berakhir dalam tiga tahun, semoga bisa dilanjutkan dengan peserta baru namun tetap di desa ini,” ungkapnya.

Deddy Irhandy selaku pengurus YBM BRILiaN RO Banjarmasin menjelaskan bahwa Program FS ditujukan untuk memperkuat ketahanan keluarga melalui pendekatan di bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi, dan sosial.

“Kami berharap program ini dapat memberikan dampak positif bagi keluarga di Desa Pembantanan selama tiga tahun ke depan,” ujarnya.

Kepala Desa Pembantanan, Apriani, juga menyambut baik program ini. Ia menekankan bahwa desa yang terdiri dari 12 RT ini masih memerlukan banyak bantuan, dan berharap kolaborasi dengan YBM BRILiaN dapat terus berlanjut di masa depan.

Secara simbolis, Bapak Deddy Irhandy menyerahkan bantuan kepada perwakilan anggota FS, Bapak Wahyudi, yang disaksikan oleh Ustadz H. Ahmad, HR, S.Pd, dan tamu undangan lainnya.

Selain peluncuran Program FS, YBM BRILiaN juga menyalurkan bantuan berupa 10 Al-Qur’an untuk masing-masing tiga masjid dan satu madrasah, serta dua paket perlengkapan janaiz untuk dua masjid di Desa Pembantanan.

Acara kemudian ditutup dengan tausiyah oleh Ustadz H. Ahmad, HR, S.Pd, yang membahas “Meneladani Kehidupan Nabi Muhammad SAW dalam Keluarga,” dengan ajakan kepada para hadirin untuk meneladani sosok Rasulullah sebagai suami dan ayah yang penuh kasih sayang dan tanggung jawab.

Program FS ini diharapkan mampu memberikan dampak signifikan bagi kesejahteraan keluarga di Desa Pembantanan selama tiga tahun ke depan. (Akbar)

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *