SHALOKAL, INDONESIA BANJARMASIN – Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Kota Banjarmasin memperingati Hari Kanker se Dunia, dengan melaksanakan seminar ilmiah bertema

“Penatalaksanaan Komprehensif Kanker Payudara dengan Pendekatan Tim Multidisiplin”.

Kegiatan tersebut yang dihadiri Ikatan Dokter Indonesia cabang Banjarmasin, tenaga kesehatan serta para mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi, dibuka langsung Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina.

Pemimpin Bumi Kayuh Baimbai ini berharap, ke beradaan Yayasan Kanker di Kota Banjarmasin dapat mengurangi angka kesakitan yang disebabkan oleh kanker.

“Kami berharap ini bisa mengurangi angka kesakitan disebabkan oleh kanker, minimal kita bisa mencegah, sehingga derajat kesehatan warga Kota Banjarmasin bisa semakin meningkat,” ujarnya, Sabtu (04/02).

Kegiatan seminar ini, lanjut H Ibnu Sina, diharapkan bisa memberikan informasi kepada masyarakat awam tentang pencegahan kanker.

“Tadi ada penjelasan terkait perawatannya, jadi kegiatan ini paling tidak memberikan informasi juga pengetahuan kepada masyarakat awam terkait dengan pencegahan kanker, termasuk penanganannya seperti apa,”katanya.

Kegiatan di Auditorium lantai 7 Ciputra Mitra Hotel Banjarmasin tersebut juga menghadirkan narasumber Ketua YKI cabang Banjarmasin, Hj Siti Wasilah.

Istri Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina ini dalam kesempatan tersebut menjelaskan, kegiatan seminar yang dilaksanakan YKI ini tidak hanya kali ini saja, tetapi sudah berulang kali dilaksanakan tepatnya sejak tahun 2000 lalu.

Dengan dilaksanakan acara tersebut secara berkesinambungan, Hj Siti Wasilah berharap bisa mendukung para penderita kanker dalam melakukan upaya pencegahan dan perawatan penyakit kanker.

“Peringatan Hari Kanker Sedunia ini sudah dimulai sejak tahun 2000, sejak ditetapkannya sejumlah komitmen Internasional untuk mendukung para penderita kanker sekaligus bersama-sama kita melakukan upaya-upaya pencegahan penyakit kanker di masyarakat,” katanya. (si)

Editor: Erma Sari, S, pd
Ket foto: Peringatan hari kanker. (Foto: Prokom Bjm)

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *