KOTABARU, shalokalindonesia.com– SMA Kemala Taruna Bhayangkara secara resmi memulai Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk Tahun Ajaran 2025/2026. Kegiatan yang dilaksanakan pada Jumat, 27 Desember 2024, pukul 10.00 WIB ini mendapat dukungan penuh dari Polres Kotabaru sebagai bagian dari upaya bersama meningkatkan kualitas pendidikan.

Sebagai sekolah unggulan di bawah Yayasan Kemala Bhayangkari, SMA Kemala Taruna Bhayangkara menggabungkan kurikulum nasional dengan nilai-nilai kebhayangkaraan, menjadikannya pilihan favorit masyarakat.

Kapolres Kotabaru, AKBP Doli M. Tanjung, S.I.K., menyatakan dukungannya terhadap program ini, dengan harapan dapat mencetak generasi muda yang berintegritas dan berpotensi menjadi pemimpin di masa depan.

“Kami mendukung sepenuhnya pelaksanaan PPDB ini dan berharap SMA Kemala Taruna Bhayangkara dapat menarik siswa-siswa terbaik yang siap berkontribusi positif bagi bangsa,” jelasnya.

Proses pendaftaran PPDB dimulai pada 27 Desember 2024 hingga 22 Januari 2025, dan dapat dilakukan melalui situs resmi https://ppdb.kaderbangsa.foundation/ tanpa dipungut biaya.

Dengan adanya dukungan dari Polres Kotabaru dan berbagai pihak lainnya, SMA Kemala Taruna Bhayangkara berkomitmen untuk terus mencetak siswa berprestasi yang mengutamakan kecerdasan akademik sekaligus nilai-nilai moral dan kebangsaan. (na)

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *