SHALOKAL. INDONESIA, BANJARMASIN- Dalam Rangka Peningkatan Pelayanan Pendistribusian Air Ke Pelanggan Wilayah Banjarmasin Utara ( Sei Andai ), Maka Akan Dilakukan Interkoneksi Pipa Baru HDPE 630 mm Ke Pipa Lama HDPE 400 mm.

Humas PT. Air Minum Bandarmasih, menyampaikan, besok ada gangguan air
dari Pukul 10.00 s/d 17.00 WITA (7 jam), lokasi perbaikan bawah jembatan museum Wasaka (Seberang Upik Futsal).

Berkaitan dengan hal tersebut, Humas PAM Bandarmasih menginformasikan, akan terjadi pengurangan tekanan hingga penghentian distribusi air ke pelanggan untuk wilayah :

– Banjarmasin Utara : Sebelah Kanan Jl. Brigjen Hasan Basri ( dari jalan S.Parman menuju jembatan Sei. Alalak 1 ), Sungai Andai, Sungai Gampa, Sungai Jingah, Sungai Miai, Jl. Sultan Adam, Jl. Adyaksa, Jl. Cemara, Jl. AKT, Jl. Jahri Saleh

“Pemulihan distribusi air akan berlangsung secara bertahap setelah perbaikan selesai dilaksanakan, ” katanya.

Bagi pelanggan yang memerlukan air dengan mobil tangki bisa menghubungi :
– Call Center : 0511-3252541
– Whatsapp Center : 0811-5151-46

” Semoga pekerjaan bisa selesai sesuai dengan rencana. Mohon maaf atas ketidaknyamanan ini dan kiranya pelanggan dapat memakluminya, ” harapnya. (Si)

Editor: Erma Sari, S. Pd
Ket foto: Ilustrasi air mati

 

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *