BALANGAN, shalokalindonesia.com – Polres Balangan Gelar Patroli dan Silaturahmi dengan Panwascam untuk Ciptakan Kondisi Kondusif Jelang Pilkada 2024.

Dalam rangka menciptakan situasi yang kondusif menjelang pelaksanaan Pilkada Kabupaten Balangan tahun 2024, Polres Balangan melaksanakan kegiatan patroli dan silaturahmi dengan Panwascam Tebing Tinggi pada hari Jumat, 30 Agustus 2024, sekitar pukul 10.00 WITA.

Kegiatan ini berlangsung di depan Kantor Panwascam Tebing Tinggi dan melibatkan personil Polsek Awayan, yaitu Kapolsubsektor AIPDA Chandra Irawan, S.H., Bripka Pahrulah, dan Bripda Ahmad Muhammad.

AIPDA Chandra, juga menyampaikan dalam Kegiatan patroli dan silaturahmi ini bertujuan untuk mempererat koordinasi dengan petugas Panwascam dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama rangkaian Pilkada berlangsung.

Polres Balangan juga berkomitmen untuk terus melakukan langkah-langkah proaktif guna memastikan pelaksanaan Pilkada 2024 berjalan dengan damai dan tertib. Ujarnya Jum’at 30/8/2024.

“Pada kesempatan tersebut, personil Polsek Awayan menyampaikan beberapa himbauan penting kepada Panwascam Tebing Tinggi”, di antaranya:

1. Menjaga Kamtibmas menjelang pelaksanaan Pilkada tahun 2024 di Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Balangan.
2. Saling memberikan informasi terkait adanya gangguan Kamtibmas yang dapat mengganggu proses Pilkada.
3. Mengajak Panwascam Tebing Tinggi beserta jajarannya untuk berperan aktif dalam mensukseskan Pilkada serta menjaga sikap netral guna terselenggaranya Pilkada yang sukses dan lancar.

Polres Balangan juga berharap bahwa dengan silaturahmi yang dilakukan bersama Panwascam Tebing Tinggi, hubungan yang harmonis dan kerjasama yang baik antara pihak kepolisian dan pengawas pemilu di tingkat kecamatan dapat terjalin.

Kegiatan ini berakhir sekitar pukul 11.30 WITA dengan situasi aman dan terkendali serta sisi foto bersama.

*POLSEK AWAYAN*
*POLRES BALANGAN JITU*
– *J* UARA
– *I* NOVATIF
– *T* AULADAN
– *U* TAMAKAN KEPENTINGAN SOSIAL KEMASYARAKATAN

(Rahmad Sidikin/shalokalindonesia.com)

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *