SHALOKAL. INDONESIA, BANJARMASIN, Polsek KPL Banjarmasin dalam Jajaran Polresta Banjarmasin gencar melakukan program ” Jumat Curhat ” sebagai upaya semakin mendekatkan diri dan selalu ada untuk masyarakat.

Program ini semakin familiar di tengah masyarakat. Bahkan semakin ke sini, setiap Jumat banyak masyarakat yang menunggu kegiatan “Jum’at Curhat” untuk menyampaikan curhatan dan permasalahan yang terjadi.

Hadir pada giat tersebut Pejabat Utama (PJU) Polresta Banjarmasin Kabag Ren Kompol Amin Mulyanto, S, Sos dan Kasium Iptu Antyo Priyandoko, Kapolsek KPL Banjarmasin Kompol Aryansyah, SIK bersama Waka Polsek KPL Banjarmasin Iptu Mursyid, Para Kanit dan Kasi Polsek KPL Banjarmasin.

Kapolsek KPL Banjarmasin, Kompol Aryansyah, SIK mengatakan melalui inovasi ini berkesempatan bagi warga sebagai moment warga utk menyampaikan informasi-informasi kepada Polri yang khususnya kepada Polsek KPL Banjarmasin, agar nantinya bisa dijadikan acuan guna meningkatkan Pelayanan Kepolisian.

“Pelayanan Personil Polsek KPL Banjarmasin kepada warga di Pelabuhan Trisakti Banjarmasin, tegasnya, ” katanya, Jumat (3/2/2023).

Pada Moment ini warga menyampaikan keluhan keluhannya yaitu Rizki Saputra ( 23) Swasta, Warga Lumajang Jawa Timur menanyakan, pakah bisa saya membuat SIM di Banjarmasin sedangkan KTPnya daerah Lumajang Jawa Timur.

Kedua, Surjani sebagai Sopir menanyakan keluhan adanya jalan yang berlubang saat memasuki Pelabuhan Trisakti agar di perbaiki karena itu sangat membahayakan kami sebagai Sopir Truk.

Kapolsek KPL Banjarmasin Kompol Aryansyah, SIK, mengucapkan terimakasih atas keluh kesah yang disampaikan warga dan memberikan jawaban atas pertanyaan terhadap Warga dan Sopir

“Asalkan sudah memiliki E-KTP maka bisa membuat SIM di Kota Banjarmasin, silahkan nanti berkoordinasi dengan Kanit Lantas Polsek KPL Banjarmasin untuk diberikan arahan syarat dan mekanisme yang diperlukan dalam pembuatan SIM,” tambahnya. (Si)

Editor: Erma Sari, S. Pd
Ket foto: Junt

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *