BALANGAN, shalokalindonesia.com – Gotong Royong Warga Desa Tebing Tinggi dan Sekitarnya dalam Membangun Kembali Masjid Nurul Ikhsan.

Semangat kebersamaan dan kepedulian sosial kembali terlihat dalam aksi gotong royong yang dilakukan oleh warga Desa Tebing Tinggi bersama dengan beberapa desa tetangga, seperti Desa Simpang Nadung dan Desa Tetangga lainnya. Pada Sabtu, 24/8/2024

Aksi ini dilakukan untuk membangun kembali Masjid Nurul Ikhsan yang sebelumnya mengalami kerusakan dan perbaikan.

Gotong royong ini melibatkan banyak warga dari berbagai lapisan masyarakat yang dengan penuh semangat membersihkan puing-puing bangunan masjid, mencopot atap yang sudah rusak, serta membersihkan sisa-sisa semen bekas pondasi lama.

Meskipun pekerjaan tersebut cukup berat, namun warga tetap antusias dan bekerja sama dengan baik, menunjukkan solidaritas yang tinggi.

Salah satu tokoh masyarakat Desa Tebing Tinggi mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas partisipasi aktif warga dari berbagai desa.

“Gotong royong ini tidak hanya mempercepat proses pembangunan kembali Masjid Nurul Ikhsan, tetapi juga mempererat tali persaudaraan antarwarga. Ini adalah bukti nyata bahwa kebersamaan bisa menghadirkan kekuatan yang luar biasa,” ujarnya.

Dengan adanya kerja bakti ini, pembangunan Masjid Nurul Ikhsan diharapkan dapat segera rampung, sehingga warga Desa Tebing Tinggi dan sekitarnya dapat kembali memiliki tempat ibadah yang layak.

Kegiatan gotong royong ini juga menjadi inspirasi bagi desa-desa lain untuk terus menjaga semangat kebersamaan dalam setiap langkah pembangunan.

Rahimi, pemuda Desa Tebing Tinggi berharap dengan adanya gontong royong ini agar selalu terjaga dan dilaksanakan setiap desanya, agar jiwa-jiwa bermasyarakat dan bersosial untuk berguna bagi orang banyak. Tambahnya

(Rahmad Sidikin/shalokalindonesia.com)

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *