Kukar, shalokalindonesia.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) bersama Komisi Pemilihan Umum (KPU) menunjukkan sinergi yang kuat dalam menyukseskan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di wilayah Kukar.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kukar, Rinda Desianti menyatakan kolaborasi antara pemerintah daerah dan penyelenggara pemilu terus berjalan intensif, terutama jelang hari pencoblosan yang tinggal 9 hari lagi.

“Kita terus koordinasi dengan pihak KPU. Dengan kondisi geografis Kukar yang luas, tentu ada tantangan dalam mensosialisasikan PSU, namun dengan kolaborasi yang baik, saya yakin proses ini bisa berjalan lancar,” ujarnya.

Sebagai bentuk dukungan konkret, Pemkab Kukar akan berpartisipasi dalam agenda sosialisasi yang melibatkan berbagai unsur, termasuk KPU, Bawaslu, dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). Sosialisasi tersebut akan menghadirkan narasumber dari Kesbangpol, serta diikuti secara daring oleh kepala OPD, camat, kepala desa, dan RT se-Kukar.

Rinda juga menekankan pentingnya pemahaman masyarakat terkait mekanisme PSU. “DPT kita rujukan masih menggunakan November yang lalu,” jelasnya.

Penulis Hn Gea

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *