SHALOKAL. INDONESIA, BANJARMASIN- Puluhan Anggota Pengurus Korps Sukarelawan (KSR) Palang Merah Indonesia (PMI) Politeknik Banjarmasin resmi dilantik jadi pengurus baru 2023- 2024 di Aula multimedia Poliban, Kamis (9/2/2023).

Pelantikan ini dihadiri Pembina KSR PMI Poliban, Akbar, Wakil Direktur Poliban, Ida, Pelopor pendiri KSR PMI Poliban, muhammad nanda S.T.

 

Ketua pelaksana, Zulfa Marwah menyampaikan, ucapan terimakasih kepada semua panitia pelaksana, pihak kampus, sponsor sehingga bisa terlaksana kegiatan pelantikan ini.

“Saya juga mengucapkan terimakasih kepada para tamu undangan dari perwakilan KSR Se Kalsel, Ormawa Poliban, BEM Poliban, awak media dan lain-lai, ” katanya.

Kaya dia, pelantikan ini sebagai penerus kepemimpinan dari sebelumnya.

Pembina KSR Poliban, Akbar menyampaikan, setiap tahun kita menyerahkan estafat kepenguruaan yang lama ke pengurus yang baru. Ini adalah momentum yang sakral dan sangat bersejarah karena kita bisa meneruskan roda organisasi kampus.

“Jangan lelah untuk belajar, khususnya ilmu kepalangmerahan dan organisasi kampus, terus lah bertanya kepada senior biar ilmunya semakin bertambah, ” jelasnya.

Ia bilang, jika semangat organisasi menurun, teman yang berada didalam tubuh organisasi itu harus bisa memberikan semangat agar temannya tetap bisa bangkit dan terus semangat.

“Semoga, KSR PMI Poliban semakin maju dan berkembang, ” harapnya.

Sementara itu, Wakil Direktur Poliban, Ida menyampaikan, ucapan selamat kepada pengurus baru KSR PMI Poliban.

“Pelantikan ini awal dari sebuah organisasi, mari susun program kerja yang inovasi, kreatif dan bisa memberikan manfaat kepada kampus dan orang banyak, ” tuturnya.

Ia menambahkan, pihak kampus selalu mensuport kegiatan mahasiswa yang positif dan bisa membawa nama harum kampus.

“Terus jalin keakraban dan kesolidan dalam berorganisasi, dan ciptakan suatu yang bisa dikenang dan bisa dilanjutkan adik tingkat nantinya, ” terangnya.

Ia berharap, semoga KSR PMI Poliban bisa membawa nama harum kampus dan bisa menjalin kerjasama dengan organisasi lain.

Terpisah, Komandan KSR PMI Poliban terpilih, Krisna Zerrin Ristanto menyampaikan, mohon doa dan dukungan kaka tingkat, pihak kampus dan anggota untuk bersama- sama memajukan KSR PMI Poliban lebih baik.

“Kita akan melanjutkan visi misi kemanusiaan dari KSR PMI Poliban,” Tambahnya.

Ia menambahkan, KSR PMI Poliban periode 2023-2024 memiliki anggota muda berjumlah 28 orang dan anggota penuh 19 orang. (Si)

Editor: Erma Sari, S. Pd
Ket foto: Pelantikan Poliban KSR PMI Poliban

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *