BANJARMASIN, shalokalindonesia.com, Kapolsek KPL Pelabuhan Trisakti Banjarmasin, Kompol Aryansyah, S.IK menyampaikan, pihaknya melakukan keamanan di kawasan Pelabuhan Trisakti Banjarmasin.

“Kita menurunkan 43 personil untuk memberikan keamanan para pemudik,” katanya, Senin (17/4/2023).

Ia bilang, walaupun personil ada 10 orang di posko keamanan, tetapi jika ada kapal datang dan berangkat, personil yang ada di polsek KPL bakal turun langsung menuju ke lokasi.

“Karena sejak hari Sabtu kemarin hingga siang ini, pemudik mengalami peningkatan dan kita perkirakan besok atau lusa akan menjadi puncak mudik, ” terangnya.

Ia menyebutkan, keamanan kita jamin tidak ada premanisme dan jika kita temukan ataupun warga merasa dirugikan, silahkan melapor, bakal kita proses secara hukum.

“Kalau masih ada calo berarti dia berani lebaran di penjara, jadi kita pastikan tidak ada calo di Pelabuhan, ” tuturnya.

Ia menambahkan, jika ada penumpang yang tidak dapat tiket, silahkan bersabar menunggu apabila ada penumpang yang membatalkan keberangkatan.

“Yang ada di posko keamanan ini berasal dari KSOP, keamanan pelabuhan, TNI, Polri dan lain- lainnya, total petugas yang menjaga sekitar 50 orang, ” katanya.

Ia menerangkan, kita memiliki 2 pleton dari Polresta, sewaktu- waktu kita perlukan, siap kita sediakan untuk pemudik.

“Jika masyarakat ingin memerlukan bantuan maupun bisa datang ke posko keamanan ini, karena kita stand by 24 jam, ” bebernya.

“Semoga pemudik bisa menikmati perjalanan mudik dengan aman dan selamat, ” (shalokalindonesia.com/na)

Editor: Erma Sari, S. Pd
Ket foto: Kapolsek KPL, Kompol Aryansyah. (Foto: na)

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *