KOTABARU, shalokalindonesia.com– Suasana kebersamaan dan keakraban terasa hangat dalam acara buka puasa bersama yang digelar di kediaman Bupati Kotabaru. Acara ini dihadiri oleh pimpinan dan anggota DPRD Kotabaru, jajaran pemerintah daerah, serta tokoh masyarakat, Rabu (5/3/2025).

Ketua DPRD Kotabaru, Suwanti, dalam sambutannya menyampaikan bahwa momentum Ramadan ini harus menjadi ajang mempererat silaturahmi dan memperkuat sinergi antara eksekutif dan legislatif dalam membangun Kotabaru.

“Bulan Ramadan adalah waktu yang tepat untuk memperkuat kebersamaan, tidak hanya dalam konteks ibadah tetapi juga dalam membangun komunikasi yang baik antara pemerintah daerah dan DPRD demi kemajuan Kotabaru,” ujar Suwanti.

Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi dalam menjalankan program pembangunan yang berpihak kepada masyarakat.

Menurutnya, DPRD dan Pemkab Kotabaru harus selalu bersinergi dalam menghadirkan kebijakan yang berdampak positif bagi kesejahteraan warga.

Acara buka puasa ini berlangsung dengan penuh kehangatan, diawali dengan tausiyah singkat, doa bersama, serta berbuka puasa dengan hidangan khas daerah.

Tidak hanya menjadi ajang kebersamaan, acara ini juga menjadi wadah untuk berdiskusi ringan mengenai berbagai isu pembangunan daerah.

Diharapkan melalui silaturahmi semacam ini, komunikasi dan koordinasi antara DPRD dan pemerintah daerah semakin harmonis demi kemajuan Kotabaru yang lebih baik. (fauji)

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *