
SHALOKAL. INDONESIA, BANAJRBARU– Sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi dan loyalitas selama mengabdi menjadi Anggota Polri, Kasi Humas Polres Banjarbaru, Polda Kalsel, AKP Tajudin Noor mendapat kenaikan pangkat pengabdian menjadi Kompol, Rabu (1/2/2023) pagi.Upacara Korp Raport Kenaikan Pangkat Pengabdian digelar secara sederhana di Aula Joglo Mako Polres Banjarbaru dengan dipimpin langsung oleh Kapolres Banjarbaru AKBP Dody Harza Kusumah, S.H., S.I.K., M.Si., dan diikuti Wakapolres Banjarbaru Kompol Boma Wedhayanto Purnomo, S.E., S.I.K.,, PJU Polres Banjarbaru, para Kapolsek jajaran, Personel dan ASN Polres Banjarbaru, serta Pengurus Bhayangkari Cabang Banjarbaru.
Kapolres Banjarbaru dalam sambutannya mengatakan bahwa kenaikan pangkat pengabdian merupakan salah satu wujud penghargaan dari Pimpinan kepada Anggota Polri yang berdedikasi, serta mempunyai loyalitas yang tinggi dengan dibuktikan pelaksanaan dinas yang baik, serta tentunya tanpa catatan pelanggaran selama aktif berdinas.
“Kenaikan pangkat pengabdian ini merupakan kenaikan pangkat efektif yang diberikan kepada Personel Polri yang akan memasuki masa pensiun, kenaikan pangkat ini diberikan minimal 3 (tiga) bulan atau maksimal 1 bulan sebelum memasuki masa pensiun, walaupun tidak semua Anggota otomatis mendapat kenaikan pangkat pengabdian itu, hal ini juga tidak terlepas dari penilaian aspek moral, mental, kepribadian, kemampuan, prestasi kinerja serta melaksanakan tugas tanpa catatan pelanggaran selama berdinas, serta dapat dijadikan suri tauladan bagi Personel lainnya,” ucapnya
Saya selaku Kapolres Banjarbaru juga mengucapkan terima kasih atas dedikasi Pak Tajudin selama berdinas di Kepolisan dan selamat atas kenaikan pangkatnya menjadi Komisaris Polisi. Semoga hal ini juga menambah kebahagiaan dalam keluarga, dan saya harapkan menjadikan motivasi bagi Anggota yang lain untuk selalu berprestasi, berinovasi serta selalu meningkatkan kinerja guna mewujudkan Polri yang Presisi. (SI)
EDITOR: erma Sari, S.Pd
Ket foto: Kenaikan pangkat. (Foto: Polres Bjb)