BANJARMASIN, shalokalindonesia. com- Media sosial kembali dihebohkan dengan aksi tak terduga dari seorang oknum driver ojek online (ojol) yang terekam CCTV saat diduga mencuri minuman di sebuah restoran cepat saji.

Video rekaman tersebut kini viral dan menuai beragam reaksi dari warganet.

Dalam video berdurasi singkat yang beredar luas, terlihat seorang pria mengenakan atribut ojol tengah duduk di kursi pelanggan sambil menunggu pesanannya disiapkan.

Di meja kasir, tampak dua minuman berwarna merah muda serta satu kantong berwarna merah berisi pesanan yang diduga milik driver tersebut.

Namun saat pegawai restoran terlihat lengah, ia secara diam-diam mengambil satu minuman tanpa izin.

Aksi itu bahkan dilakukan dengan ekspresi santai dan senyum kepada pegawai yang berdiri tak jauh darinya.

Setelah semua pesanan siap, oknum ojol itu langsung pergi dari lokasi, membawa serta minuman yang diduga diambil tanpa sepengetahuan pihak restoran.

Video ini sontak menuai kecaman dari warganet. Banyak yang menyayangkan tindakan tersebut karena dinilai mencoreng nama baik para driver ojol yang bekerja dengan jujur.

Meski demikian, belum ada pernyataan resmi dari pihak restoran maupun perusahaan ojol terkait kejadian ini.

Masyarakat diimbau untuk tetap bijak dalam menanggapi peristiwa ini dan menunggu klarifikasi lebih lanjut dari pihak-pihak terkait. (na)

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *