BANJARBARU, shalokalindonesia.com- Tak asing mendengar nama Mansyur di Kalimantan Selatan ini karena nama Mansyur sudah dikenal warga, khususnya Kabupaten Banjar dan Banjarbaru.

Muhammad Rifqi Maulana Mansyur merupakan anak dari Haji Mansyur (Ketua DPW Nasdem Kalsel) dan adik dari Bupati Banjar, H Saidi Mansyur.

Melihat sepak terjang dan ingin mengikuti jejak sang kakak yang menoreh prestasi menjadi Bupati Banjar, kini si adiknya mencoba keberuntungan mencalonkan diri sebagai bakal calon Wali Kota Banjarbaru.

Lana panggilan akrabnya, ia menunggu surat rekomendasi dari DPP Partai Nasdem dan sudah mendapatkan izin dari orang tua tercinta.

“Alhamdulilah, orang tua telah memberikan izin dan restu atas keputusan yang dipilih ini dan mohon doa semuanya, agar nanti dilancarkan, ” katanya, Kamis (25/7/2024).

Ia bilang, dirinya menyerahkan semua keputusan maju di Pilkada Banjarbaru ini ke DPP Partai Nasdem.

“Kita menunggu restu partai saja, dari segi orang tua dan kakak sudah memberikan restu, tinggal keputusan DPP Nasdem saja lagi, apakah nanti diberikan mandat sebagai walikota atau wakil, kita menunggu saja,” ucapnya.

Ia menegaskan, dirinya berkeinginan untuk membangun Banjarbaru lebih baik lagi, karena menjadi ibu kota Kalsel dan sebagai penyangga IKN.

“Kita harus mengambil peran, khususnya anak muda dalan membangun kota,” tegasnya.

Diketahui, Lana memiliki nama asli Muhammad Rifqi Maulana Mansyur, lahir di Madurejo 14 April 1998.

Lana suka ikut berorganisasi yaitu Ketua IESPA Kota Banjarmasin 2020-2025, Ketua Kompartemen Lembaga Profesional HIPMI Kalimantan Selatan 2001-2024, ketua BPC HIPMI Kabupaten Banjar 2024

Sedangkan pengalaman kerja, Lana menjadi
Direktur Utama PT Madurejo Makmur Jaya (2018 – Sekarang), Direktur PT Sambung Makmur Bersama (2017 – Sekarang), Direktur GS Football Club (2015 – Sekarang), Direktur Operasional PT Gunung Sambung (2016 – Sekarang) Pengawas Internal RS Almansyur Medika (2019 – Sekarang), Manager Club Martapura FC (2019-2020), Owner MLN Esport (2019 – Sekarang).

Ia juga menjadi ketua Majelis Mansyur Banjarbaru.

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *