BANJARBARU, shalokalindonesia.com- Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor dan Sekretaris Jenderal Kementrian Ketenagakerjaan RI, Anwar Sanusi, memberikan penghargaan kepada RSD Idaman Kota Banjarbaru sebagai Perusahaan dan Badan Usaha Milik Daerah Yang Mempekerjakan Tenaga Kerja Penyandang Disabilitas Tahun 2024 Tingkat Provinsi.

Penghargaan diberikan secara langsung kepada Direktur RSD Idaman Kota Banjarbaru, dr. Danny Indrawardhana dalam gelaran event Job Fair 2024 Kalsel yang berlangsung di Gedung Sultan Suriansyah, Banjarmasin, Selasa (25/6/2024).

Penghargaan ini menjadi bukti komitmen Pemerintah Kota Banjarbaru melalui RSD Idaman dalam mewujudkan pelindungan dan pemenuhan hak Penyandang Disabilitas dalam bidang ketenagakerjaan di masa depan.

Turut menghadiri kegiatan ini Kassubag Kepegawai RSD Idaman Maya Sonea dan Kasi Asuhan Keperawatan Tri Nugroho.

Sementara itu, Direktur Utama RSD Idaman Banjarbaru, Danny Wardhana menyampaikan, ini menjadi motivasi bagi BUMD atau Perusahaan-perusahaan lain dalam pelayanan ketenagakerjaan inklusif bagi penyandang disabilitas.

“RSD Idaman juga selalu memberikan ruang bagi para penyandang disabilitas agar dapat mengembangkan keahliannya dan berkarya, ” jelasnya.

Sehingga diharapkan ke depannya penyandang disabilitas mampu mewujudkan peran dan partisipasinya dalam pembangunan atas dasar kesetaraan. Tentu dengan harapan memajukan RSD Idaman dan Kota Banjarbaru

Sebagai informasi, penghargaan ketenagakerjaan Disabilitas di tingkat kota berlangsung pada event jobfair di lapangan Murjani bulan lalu. (Rls)

Editor: Nanang

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *