BANJARMASIN, shalokalindonesia.com+ Kawasan Jalan Kelayan B, Banjarmasin, Kalimantan Selatan, digenangi air hujan lebat, yang membuat keluhan Warga sekitar kawasan tersebut, Senin (17/6/2024).

Dikeluhkan, salah satu warga setempat, tutur Nazmi (28) genangan air sebab hujan lebat, membuat Warga sulit melewati jalan ini untuk beraktifitas, sehingga banyak pengendara motornya mogok.

“Akses di jalan ini menjadi sulit untuk Warga sekitar, karena genangan air yang membuat Warga ragu akan terjadinya mogok motornya, yang sering dialami oleh pengendara saat melewati jalan tersebut,” katanya.

Selain itu, penjual sekitar tempat tersebut mengalami penerunan penjualan, sebab sulit diakses dan membuat Warga tidak bisa berkatifitas untuk berbelanja.

Dituturkan salah satu penjual sembako setempat, Aji (29) susah beraktifitas berjualan sebab genangan air banjir ini, membuat kerugian karena barang jualan terkena air.

“Akibat banjir, penjualan toko menurun karena susah diakses oleh Warga dan membuat kerugian karena air genangan ini masuk ke dalam toko dan membasahi barang jualan,” ujarnya.

Dalam hal lain, dimanfaatkan Warga sekitar, khususnya anak-anak, yang menjadikan genangan air banjir ini sebagai wahana renang dan tempat bermain, namun aktifitas tersebut tidak aman dan membahayakan pengguna jalan. (Jn)

Editor: Nanang

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *